SuaraSurakarta.id - Aksi menarik dilakukan para penggawa Persis Solo U-20 untuk merayakan juara Elite Pro Academy (EPA) U-20 2023/2024.
Bukan dengan cara hura-hura, para pemain tim muda Laskar Sambernyawa menggelar syukuran juara dengan berbagai takjil buka puasa di ruas Jalan Slamet Riyadi, Laweyan, Senin (18/3/2024).
Sederet pemain antusias mengikuti aksi berbagi ratusan nasi kotak. Diantaranya Dika Kuswardani, Ahmad Athallah Araihan, Nadhif Girasta Kosasih dan sebagainya.
Kegiatan yang menyasar masyarakat umum, tukang ojek, penarik becak dan warga kurang mampu lainnya ini sebagai bentuk kepedulian dan perhatian pemain Persis Solo U-20 kepada masyarakat.
Baca Juga: Link Live Streaming PSIS Semarang vs Persis Solo: Pantang Kalah Laskar Sambernyawa!
Aksi bagi-bagi itu mengundang pengendara sepeda motor maupun warga sekitar untuk ikut mendapatkan nasi sebagai santap berbuka.
"Ini cara kami bersyukur dan merayakan juara kemarin. Apalagi ini di bulan Ramadan jadi kami para pemain ingin berbagi dengan masyarakat," kata Dikas Kuswardani.
Hal senada juga diungkapkan Ahmad Athallah. "Semoga dengan bulan Ramadan semakin berkah untuk kita semua dan Persis Solo," ucap dia.
Sementara salah satu pengguna jalan, Andi Akbar mengapresiasi langkah yang dilakukan pemain Persis Solo U-20 yang merayakan gelar juara dengan cara berbagi.
"Tidak hanya prestasi, tapi pemain juga diajarkan peduli ke sesama. Ini bagus ya dan semoga Persis Solo semakin berprestasi," ungkap warga Colomadu itu.
Baca Juga: Banyak yang Gagal Paham, Ternyata Ini Pengertian Imsak Menurut Ustaz Adi Hidayat
Seperti diketahui, Persis Solo keluar sebagai juara Elite Pro Academy (EPA) U-20 2023/2024 usai menang meyakinkan 3-1 atas Persita Tangerang dalam final yang berlangsung di Stadion Manahan, Kamis (7/3/2024).
Berita Terkait
-
Papan Bawah Memanas! Link Live Streaming Barito Putera vs Persis Solo
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Buntut Kekalahan Timnas Indonesia U-17, Desakan PSSI Seriusi Kompetisi Usia Muda Menggema
-
Hattrick Lawan Persis Solo, 3 Pemain Timnas Indonesia yang Posisinya Bisa Digantikan Yakob Sayuri
-
Hasil Persis Solo vs Malut United: Yakob Sayuri Hattrick Acak-acak Laskar Sambernyawa
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita