SuaraSurakarta.id - Pemain Persis Solo, Alexis Messidoro, belakangan ini membuat heboh dan gaduh publik.
Pasalnya gelandang asal Argentina itu memberikan kode kepada PSSI kalau dirinya siap naturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI), agar bisa memperkuat Timnas Indonesia.
Kode tersebut disampaikan Alexis Messidoro setelah pertandingan antara Persis Solo melawan Persik Kediri pada pekan ke-24 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (24/2/2024).
Dalam pertandingan tersebut Persis Solo menang 2-1 dari Persik Kediri, dan dalam pertandingan tersebut Alexis Messidoro bermain apik sehingga memperoleh banyak pujian. Salah satunya dari akun resmi @Liga1Match, yang mengunggahkan di media sosial.
Baca Juga: Persis Solo Meroket Usai Kalahkan Persik, Ini Klasemen Terbaru BRI Liga 1 Pekan ke-25
"Jendral lini tengah PERSIS Solo. No Messi(doro) no party," tulis akun @Liga1Match.
Postingan tersebut mendapatkan banyak likes dan komentar dari warganet. Salah satunya dari Alexis Messidoro sendiri di akun pribadinya.
Namun, komentar Messidoro menuai perbincangan karena mantan pemain Boca Juniors itu memberi sinyal kalau tertarik menjadi WNI dan bergabung ke Timnas Indonesia.
"Naturalisasi ayo," tulis Alexis Messidoro sembari menambahkan bendera merah putih disertai emot tertawa. Sampai saat ini, sudah ada lebih dari 200 warganet yang memberikan komentar balasan.
Lalu, bagaimanakah rekam jejak Alexis Messidoro? Apakah pengalaman dan kemampuannya layak untuk dinaturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia agar bisa memperkuat Timnas Indonesia. Berikut Suara.com menyajikan ulasannya.
Baca Juga: Sempat Tertinggal, Persis Solo Akhirnya Berhasil Taklukan Tamunya Persik Kediri dengan Skor 2-1
Profil Alexis Messidoro
Alexis Nahuel Messidoro adalah pemain sepak bola profesional Argentina yang saat ini bermain sebagai gelandang untuk klub Liga 1 Persis Solo. Lahir pada 13 Mei 1997 di José C. Paz, Argentina, Messidoro memulai karirnya di akademi Boca Juniors, klub raksasa Argentina.
Di akademi Boca Juniors, Messidoro bermain bersama talenta muda Argentina lainnya seperti Rodrigo Bentacur. Ia kemudian naik ke tim cadangan Boca Juniors pada tahun 2016 dan melakukan debut profesionalnya di Primera División Argentina pada tahun yang sama.
Setelah debutnya bersama Boca Juniors, Messidoro dipinjamkan ke beberapa klub di Amerika Latin, termasuk Sport Boys Warnes (Bolivia), Cruzeiro (Brasil), Talleres de Córdoba (Argentina), dan Cerro Largo (Uruguay).
Pada tahun 2022, Messidoro bergabung dengan Persis Solo, klub yang baru promosi ke Liga 1 Indonesia. Pada musim pertamanya bergabung dengan Persis, pemain kelahiran Buenos Aires, Argentina, itu sudah sukses mengemas 8 gol dan 9 assist dari 33 laga.
Penampilan ciamiknya kembali berlanjut pada musim ini. Hanya dari 23 pertandingan di BRI Liga 1 2023/2024, Messidoro sudah berhasil mengukir 4 gol dan 10 assist untuk tim berjuluk Laskar Sambernyawa ini.
Prestasi ini diperoleh karena Messidoro adalah seorang gelandang serang yang kreatif dan memiliki visi yang bagus. Ia juga memiliki kemampuan dribbling yang baik dan tembakan yang akurat. Dengan prestasi dan performa dari Messidoro tidak menutup kemungkinan gelandang muda ini bergabung menjadi Timnas Indonesia.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Asnawi Mangkualam dan Muhammad Ferarri Gabung ke ASEAN All Stars, PSSI Kasih Jawaban Ngambang
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
20 Fakta Menarik Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia Setara Bolivia
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
Kasus 'Kencing' Pertalite Terbongkar: Polres Sukoharjo Bekuk Mafia BBM Subsidi