SuaraSurakarta.id - Laga Persis Solo vs Persik Kediri di Stadion Manahan, Sabtu (24/2/2023) sore jadi pertandingan spesial bagi bek Arif Budiyono.
Sebab, untuk kali pertama pemain jangkung berusia 30 tahun itu tampil sebagai starting eleven atau sejak menit pertama laga.
Budi diturunkan pelatih Milomir Seslija berduet dengan Rian Miziar untuk menggantikan posisi bek asing Jaimerson Xavier yang masih absen.
Selain Jaimerson, tim Laskar Sambernyawa juga ditinggal Diego Bardanca dan Sutanto Tan yang absen karena alasan berbeda.
"Tentu bersyukur dan Alhamdulillah saya dipercaya bermain sejak awal. Apalagi tim bisa menang juga," kata Arif Budiyono.
Tampil sejak kick off, pemain yang mengawali karir bersama Persibat Batang itu mengakui sempat nervous di awal-awal laga.
"Ya mungkin sempat grogi ya di awal, karena debut main pertama. Tapi setelah itu lancar," ujar dia.
Mendapatkan starting eleven perdana, pemain asal Kendal itu mengaku semakin termotivasi untuk terus meningkatkan performa di latihan.
"Saya berusaha memberikan yang terbaik di latihan. Soal tampil atau tidak, saya serahkan ke pelatih," ucapnya.
Baca Juga: Persis Solo Meroket Usai Kalahkan Persik, Ini Klasemen Terbaru BRI Liga 1 Pekan ke-25
Musim ini, mantan pemain Persekat Tegal itu sudah mengoleksi tujuh pertandingan, dengan enam diantarnya sebagai pemain pengganti.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Alasan PB XIV Hangabehi Salat Jumat di Masjid Tertua di Solo, Berawal Dari Mimpi
-
Charoen Pokphand Indonesia Imbau Konsumen Tak Tergiur Penawaran dan Transaksi Medsos
-
Sinergi Puspo Wardoyo dan Kepala Sekolah: Mewujudkan Generasi Emas Lewat Sepiring Makanan Bergizi
-
Bukan Pesta Kembang Api, Momen Unik Kaliepepe Land Berbagi 20 Ribu Paket MBG di Malam Tahun Baru
-
SISTA Berikan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera Utara dan Aceh Tamiang