SuaraSurakarta.id - Mantan Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Dardak tiba-tiba menemui calon wakil presiden (cawapres) 02 Gibran Rakabuming Raka di Balai Kota Solo, Senin (26/2/2024).
Emil tiba di Balai Kota Solo sekitar pukul 11.40 WIB. Suami artis Arumi Bachsin ini langsung masuk ke ruang kerja Gibran.
Keduanya pun menggelar pertemuan dan ngobrol cukup lama di ruang kerja wali kota tersebut sekitar 1,5 jam.
Emil mengaku kedatangannya ke sini untuk mengucapkan kepada Gibran setelah Pemilu 2024.
"Saya sejak pemilihan belum sempat sowan ke Mas Wapres ini untuk memberikan langsung selamat, baru lewat telepon. Jadi saya izin sowan ke sini untuk menyampaikan selamat kepada mas wapres ini," terangnya saat ditemui, Senin (26/2/2024).
Emil mengatakan tidak ada pembahasan yang serius dalam pertemuan tadi. Ia menyebut bahwa beliau (Gibran) masih sangat cinta sama Solo.
"Jadi semua yang dikerjakan di Solo ini yang mau diselesaikan itu jadi pembahasan juga," katanya.
Menurutnya Gibran juga mengucapkan terima kasih kepada sahabat-sahabatnya di Jawa Timur. Di mana banyak memberikan dukungan kepada mas cawapres ini.
"Saya juga menyampaikan di Jatim sangat menunggu kedatangan beliau untuk bersilahturahmi. Mudah-mudahan beliau masih ingin segera mengawal dulu semua, baik sebagai wali kota maupun pasca bebas, tapi kalau ada lowong mohon disapa dengan teman-teman yang ada di Jatim," papar politisi Partai Demokrat ini.
Baca Juga: Bantah Minta Dukungan kepada Gibran di Pilgub Jatim, Emil Dardak: Tipis-tipis Lha
Harapan masyarakat Jatim terutama anak mudanya setelah Mas Gibran terpilih jadi wapres.
"Saya cerita aja satu pas awal-awal itu saya pernah ke toko furniture di Surabaya untuk mencari kursi untuk meja meeting. Terus dikasih tahu kalau untuk kursi meja meeting sama kursi untuk kerja itu beda. Saya bilang nggak, kalau anak muda sekarang itu kursi meeting dan kursi kerja itu jadi satu, terus mereka tanya, oh anak muda itu seperti Mas Gibran ya gitu," jelas dia.
"Jadi memang image nya diantara masyarakat Surabaya itu anak-anak muda sangat excited dengan kehadiran Mas Gibran. Sebenarnya sudah sangat menantikan ya, bagaimana beliau membawa warna baru untuk generasi muda di Indonesia," lanjutnya.
Ketika di tanya apakah ada pembahasan soal jabatan menteri, Emil membantah tidak ada.
"Nggak lah. Kalau kami lebih kepada program bukan jabatan, program-program beliau. Bagaimana beliau ingin mendorong ekonomi kreatif, kebetulan saya mendampingi beliau ke mana-mana jadi kami berkesempatan juga menyerap aspirasi dari para pelaku, seperti pemilik distro, event jadi ada ide-ide yang tidak bisa saya share di sini," sambung dia.
Sementara itu cawapres Gibran Rakabuming Raka mengatakan nanti jika ada waktu akan segera berkunjung ke beberapa lokasi di Jatim.
Berita Terkait
-
Bantah Minta Dukungan kepada Gibran di Pilgub Jatim, Emil Dardak: Tipis-tipis Lha
-
Gibran Enggan Bocorkan Hasil Pertemuan dengan Prabowo, Tapi Serius Bakal Merealisasikan Makan Siang Gratis
-
Hujan Deras Berjam-jam, Jalanan di Solo Macet dan Tergenang Air
-
Debut Starting Eleven di Persis Solo, Arif Budiyono Akui Sempat Grogi
-
PSS Sleman Pindah ke Stadion Manahan, Suporter Diminta Jaga Kandang Persis Solo
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Singgung Nama Gibran, Putri Mendiang PB XIII: KGPH Mangkubumi Berkhianat!
-
Geger Takhta Keraton Surakarta: Hangabehi Dinobatkan PB XIV, Isu Dualisme Merebak
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
4 Link Siap Diklaim, Saldo DANA Kaget Rp299 Ribu Menanti, Ngopi Bisa Sambil Cuan
-
Maha Menteri KGPA Tedjowulan Kumpulkan 29 Putra Putri Dalem PB XII dan PB XIII