SuaraSurakarta.id - Bandara Adi Soemarmo Solo memastikan erupsi Gunung Merapi yang terjadi akhir-akhir ini tidak mengganggu operasional pesawat yang melakukan penerbangan dari dan ke bandara tersebut.
General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Adi Soemarmo, Erick Rofiq Nurdin mengatakan bandara tersebut terus memantau aktivitas erupsi Merapi dan setiap saat melakukan uji abu vulkanik di area bandara.
"Erupsi Merapi yang hingga saat ini masih terus berlangsung tidak berdampak pada operasional Bandara Adi Soemarmo dan penerbangan tetap berjalan sesuai jadwal," kata Erick dilansir dari ANTARA, Kamis (1/2/2024),
Meski demikian, demi alasan keselamatan layanan penerbangan di Bandara Adi Soemarmo, pihaknya secara berkala melakukan pengecekan uji abu vulkanik erupsi Merapi dengan menggunakan paper test.
"Alhamdulillah sampai dengan saat ini hasilnya negatif," jelas dia.
Ia mengatakan secara garis besar paper test merupakan pengujian secara kasat mata untuk mengetahui ada atau tidaknya abu vulkanik melalui media kertas putih.
"Paper test di Bandara Adi Soemarmo dilaksanakan di area pendaratan pesawat. Hal ini untuk memastikan tidak adanya partikel abu vulkanik yang dapat mengganggu pergerakan pesawat di sisi udara," paaprnya.
Selain itu, pihaknya secara berkala juga terus memantau perkembangan erupsi Gunung Merapi melalui laporan aktivitas gunung api yang diterbitkan oleh Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).
"Pada prinsipnya kami senantiasa meningkatkan kewaspadaan dan berkomitmen memastikan keandalan seluruh fasilitas di Bandar Udara Adi Soemarmo. Dengan demikian keamanan, kenyamanan, dan keselamatan para pengguna jasa senantiasa terjaga," kata dia.
Baca Juga: Potret Kemeriahan Warga Lereng Gunung Merapi dan Merbabu Gelar Kirab 1.000 Tumpeng Tanda Syukur
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Charoen Pokphand Indonesia Imbau Konsumen Tak Tergiur Penawaran dan Transaksi Medsos
-
Sinergi Puspo Wardoyo dan Kepala Sekolah: Mewujudkan Generasi Emas Lewat Sepiring Makanan Bergizi
-
Bukan Pesta Kembang Api, Momen Unik Kaliepepe Land Berbagi 20 Ribu Paket MBG di Malam Tahun Baru
-
SISTA Berikan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera Utara dan Aceh Tamiang
-
10 Lokasi di Kota Solo Ini Bakal Ramai Dikunjungi Saat Tahun Baru, Awas Macet Total!