SuaraSurakarta.id - Ketua DPD Partai Golkar Solo, Sekar Tandjung menyelenggarakan kegiatan 'Sehat Bareng' di halaman Hotel Marni Mulya, Solo, Minggu (28/1/2024) pagi.
Dalam kegiatan ini, Caleg DPRD Kota Solo dari Dapil 2 Kecamatan Laweyan ini berkolaborasi dengan UMKM untuk mempersembahkan 250 paket makanan sehat dan susu gratis bagi masyarakat.
Pembagian makanan dan susu gratis tersebut diawali dengan sambutan hangat Sekar, yang mengungkapkan niat baiknya untuk mewujudkan Kota Solo sebagai daerah zero stunting melalui program makanan dan susu gratis yang digagas oleh pasangan Pilpres nomor urut 2 Prabowo-Gibran.
"Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat dan UMKM di Solo untuk terus berkolaborasi dalam dalam mewujudkan visi Solo zero stunting atau bebas stunting bersama," kata Sekar Tandjung.
Baca Juga: Perayaan Imlek Bakal Ada Grebeg Sudiro di Kota Solo, Ini Jadwal Acaranya
Pada kesempatan tersebut, perempuan yang akrab dipanggil Mbak Sekar tersebut memberikan apresiasi kepada UMKM yang turut berkontribusi dalam kegiatan ini.
"Maturnuwun kami ucapkan kepada Ibu-Ibu UMKM yang telah turut mensukseskan kegiatan 'Sehat Bareng' ini dengan masakan-masakan yang bergizi dan juga enak," ucap Sekar.
Sekar berharap paslon Prabowo-Gibran bisa memenangkan kontestasi Pilpres. Sehingga program seperti ini bisa dirasakan di semua daerah.
Pihaknya juga melihat bagaimana masyarakat senang karena mendapatkan kebutuhan dasar yaitu makanan secara gratis, dan ditunjang oleh gizi melalui susu.
"Mengutip dari lirik lagu Indonesia Raya,‘Bangunlah jiwanya, bangunlah raganya, untuk Indonesia Raya.’ Apalagi, program seperti ini bisa turut menggerakkan UMKM di tingkat lokal, meningkatkan kesejahteraan mereka, dan turut membuka lebih banyak lapangan pekerjaan. Kita bisa melihat dengan jelas tadi, bagaimana senyum manis dari Ibu-Ibu UMKM yang mendapatkan berkah karena program makanan dan susu gratis," tutup Sekar.
Baca Juga: Fraksi PDIP Minta Gibran Mundur dari Jabatan Wali Kota Solo, Hak Angket akan Digulirkan
Berita Terkait
-
Tragis! Pemain Keturunan Solo Terpuruk H-5 Bela Timnas Indonesia vs Jepang, Tersungkur di Eredivisie
-
Jokowi Mendadak ke Jakarta Rindu Cucu, Warganet: Lihat Cucu Atau Ada Agenda Lain?
-
Akhirnya! Jisoo BLACKPINK Dikabarkan Bakal Comeback Solo Akhir Tahun Ini
-
Tidak Lagi Jabat Waketum Golkar, Bahlil Geser Ridwan Kamil ke Posisi Ini
-
Bahlil Tunjuk Bamsoet, Idrus Marham hingga Meutya Hafid jadi Pengurus DPP Golkar, Ini Jabatan Mereka!
Terpopuler
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Andre Taulany Diduga Sindir Raffi Ahmad, Peran Ayu Ting Ting Jadi Omongan Netizen
- Beda Kekayaan Ahmad Dhani vs Mulan Jameela di LHKPN: Kebanting 10 Kali Lipat
- Kembali di-PHP Belanda, Pemain Keturunan Rp695 Miliar Pertimbangkan Bela Timnas Indonesia?
- Dear Shin Tae-yong! Kevin Diks Lebih Senang Dimainkan sebagai Pemain...
Pilihan
-
Kronologi BNI "Nyangkut" Rp374 Miliar karena Beri Utang ke Sritex
-
Misteri Gigi 4 Truk Pemicu Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang KM 92
-
Nyaris Tiada Harapan: Potensi Hilangnya Kehangatan dalam Interaksi Sosial Gen Z
-
3 Hari Jelang Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siap-siap Harga Tiket Pesawat Naik Ibu-Bapak!
-
Gelombang PHK Sritex Akan Terus Berlanjut Hingga 2025
Terkini
-
Pemkot Solo Soroti Misi Indonesia Emas pada Peringatan HKN
-
Respon Teguh Prakosa Usai Dua Kader PDIP Dukung Rival di Pilkada Solo
-
Dua Kader PDIP Alihkan Dukungan ke Respati-Astrid di Pilkada Solo 2024
-
Sidak Judi Online, Polres Sukoharjo Cek Handphone Anggota, Ini Hasilnya!
-
Kasus Perusakan Baliho Calon Bupati Karanganyar, Tersangka Jalani Pemeriksaan