SuaraSurakarta.id - Laga krusial bakal dijalani Persis Solo saat dijamu Persebaya Surabaya pada laga tunda pekan ke-18 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (13/12/2023) malam.
Kemenangan wajib didapatkan tim Laskar Sambernyawa agar tidak semakin terpuruk di papan bawah klasemen sementara.
Tak hanya itu saja, laga nanti disebut-sebut menjadi ujian masa depan pelatih Leonardo Medina.
Nasib juru taktik asal Meksiko itu di ujung tanduk usai Persis Solo gagal memetik kemenangan dalam tiga laga beruntun.
Bahkan Jaimerson Xavier dan kawan-kawan menelan dua kekalahan beruntun masing-masing dari Borneo FC dan Arema FC.
Kekalahan ini memunculkan tagar #MedinaOut di lini masa dunia maya, semakin menggema di media sosial.
Menatap laga lawan Persebaya Surabaya, Leonardo Medina mengaku akan menemui manajemen Persis terlebih dahulu untuk membicarakan masa depannya di tim.
"Saya tidak bisa berbicara tentang laga lawan Persebaya karena harus berbicara terlebih dahulu dengan pemilik Persis. Keputusan yang berbicara tentang masa depan saya, dan saya harus menghargai keputusan yang akan diambil nantinya," kata Medina dilansir dari laman PT LIB, Senin (11/12/2023).
Sementara itu, kekalahan dari Arema FC membuat Persis Solo saat ini masih terpaku di peringkat ke-14 dengan 24 poin.
Baca Juga: Persis Solo Kembali ke Stadion Manahan, Lawan Dewa United Jadi Laga Comeback
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Kronologi Peristiwa Tabrak Lari di Jongke Solo: Percobaan Penculikan Berujung Ricuh dan Viral
-
Atap Nyaris Ambrol hingga Disangga Pakai Bambu, Siswa SDN di Boyolali Ngungsi untuk KBM
-
Dana Hibah Keraton Solo Masih Ditahan Wali Kota, DPRD: Masyarakat Berhak Audit!
-
Kebutuhan Keraton Solo Selama 1 Tahun Capai Rp20 Miliar, Kubu Purboyo Sebut Masih Sering Nombok
-
4 MPV Bekas Ini Tawarkan Kemewahan dan Kenyamanan Setara Mobil Baru, Harga Cuma Sepertiga!