SuaraSurakarta.id - Persis Solo dipastikan segera menggunakan Stadion Manahan Solo sebagai kandang untuk lanjutan kompetisi BRI Liga 1 2023/2024.
Bahkan pertandingan melawan Dewa United pada, Minggu (17/12/2023) nanti menjadi penanda comeback di stadion yang baru selesai sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Solo, Rini Kusumandari mengatakan Stadion Manahan baru bisa dipakai untuk pertandingan pada, Sabtu (9/12/2023) nanti.
"Persis Solo mengajukan main di Stadion Manahan, 17 Desember nanti. Sudah mengajukan untuk pemakaian Manahan buat pertandingan Liga 1," terangnya saat ditemui, Kamis (7/12/2023).
Rini mengatakan untuk kondisi rumput tidak ada masalah usai dipakai buat event Piala Dunia U-17 kemarin. Memang ada yang mengelupas tapi masih aman karena bisa ditutup.
"Kondisi rumput masih aman dan tidak rusak. Sempat mengelupas tapi bisa ditutup," katanya.
Untuk proses saat ini usai dipakai Piala Dunia U-17 2023 sedang dilakukan stok opname atau inventarisasi barang-barang. Seperti kursi dihitung lagi, barang-barang elektronik dan yang lainnya.
"Ini aktivitasnya stok opname barang-barang. Jadi diinventarisir lagi semua barang, setelah semua clear baru dibuka," ungkap dia.
Rini menambahkan kalau untuk kawasan Stadion Manahan sudah dibuka buat aktivitas masyarakat. Jadi masyarakat bisa joging atau olahraga lagi di kawasan stadion usai ditutup sementara saat Piala Dunia U-17.
Baca Juga: Sho Yamamoto Bergabung, Ini Potensial Susunan Pemain Persis Solo
"Kawasan stadion sudah buka hari ini. Masyarakat bisa beraktivitas lagi di kawasan stadion," tandasnya.
Seperti diketahui, Stadion Manahan Solo baru saja dipakai untuk gelaran Piala Duni U-17 2023 mulai 10 November 2023 hingga 3 Desember 2023.
Berita Terkait
-
Dukungan BRI Antar Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
-
Tyronne del Pino Absen, 3 Pemain Ini Bisa Kacaukan Pertahanan Bali United
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang