SuaraSurakarta.id - Persis Solo kembali menyumbang pemain untuk Timnas Indonesia.
Kali ini, striker Ramadhan Sananta dan kiper Muhammad Riyandi mendapat panggilan ke skuad Timnas Garuda untuk menghadapi putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup F.
Keduanya dipanggil Shin Tae-yong untuk menghadapi laga tandang kualifikasi Grup F melawan Irak pada 16 November 2023 serta melawan Filipina pada 21 November.
Sananta selama ini memang langganan Timnas Indonesia, termasuk saat menjalani putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Baca Juga: Bukan Fokus Latihan Piala Dunia, Timnas U-17 Malah Diajak Dangdutan di Indosiar
Namun bagi Riyandi, pemanggilan ini menandai comeback menawan.
Pulih dari cedera panjang selama sembilan bulan, penjaga gawang berusia 23 tahun itu langsung tampil impresif bersama tim Laskar Sambernyawa.
Performa apik itu berbuah manis dengan kepercayaan pelatih Shin Tae-yong yang kembalinya memanggilnya ke skuad Merah Putih.
Manajemen Persis Solo pun sumringah dengan pemanggilan dua bintangnya itu ke Timnas Indonesia.
"Klub turut senang dengan pemanggilan Sananta dan Riyandi," kata Media Officer Persis Solo, Bryan Barcelona, Jumat (3/11/2023).
Baca Juga: Komentar Bijak Eks Timnas Indonesia usai Anaknya Gagal Bela Garuda Asia di Piala Dunia U-17 2023
Doa dan harapan pun teriring dari duo penggawa Laskar Sambernyawa.
"Kami berharap keduanya bisa memberikan kontribusi terbaik bagi Garuda dan meningkatkan kepercayaan diri ketika mereka kembali ke Solo," tegas dia.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong telah merilis skuad untuk dua laga awal putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup F.
Timnas Indonesia akan membuka kampanye Grup F dengan dua laga tandang melawan Irak pada 16 November 2023, serta Filipina pada 21 November.
Dua laga itu punya arti yang penting bagi Timnas Indonesia senior. S
Sebab, hasil positif bisa membuka peluang skuad Garuda lolos ke fase kualifikasi berikutnya, sekaligus lebih percaya diri menatap persaingan di Piala Asia 2023 yang akan digelar di Qatar awal tahun depan.
Berita Terkait
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Eks Bek Chelsea: Erick Thohir Punya Cara Bawa Timnas Indonesia Berkembang
-
Segini Harga Langganan Konten Eksklusif Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers Paling Laris?
-
Pelatih Oxford United Bocorkan Waktu Debut Marselino Ferdinan di Tim Utama
-
Liburan di Bali, Cara Maarten Paes dan Luna Bijl Makan Bubur Ayam Bikin Salfok Netizen
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Longsor Hantam Rumah Warga di Kalikobok Sragen, Begini Kronologinya
-
Rekomendasi dan Tips Mendapatkan Harga Menginap Terbaik di Kota Solo
-
Jokowi, Gibran dan Selvi Ananda Nyoblos di Solo, Tapi Beda TPS, Mana Saja?
-
Solo Tuan Rumah Liga Nusantara 2024/2025, Ini Daftar Peserta dan Jadwalnya
-
Patroli Gabungan Skala Besar Jelang Pilkada Solo, Menyisir Penjuru Kota Bengawan