Scroll untuk membaca artikel
Budi Arista Romadhoni
Sabtu, 28 Oktober 2023 | 13:30 WIB
Bacapres Gibran Rakabuming Raka saat dirangkul warga saat blusukan ke Dukuh Salam, Desa Samiran, Kecamatan Boyolali. (Suara.com/Ari Welianto)

SuaraSurakarta.id - Bakal Calon Presiden (bacapres) Gibran Rakabuming Raka mulai melakukan safari politik atau blusukan usai mendaftar ke KPU, Sabtu (28/10/2023).

Lokasi blusukan pertama yang dikunjungi Gibran adalah Kabupaten Boyolali. Di Boyolali, Gibran mengunjungi pengrajin tembaga di Tumang, Kecamatan Cepogo. Kemudian menuju Dukuh Salam Desa Samiran Kecamatan Selo.

Warga sekitar tampak antusias dengan kedatangan Wali Kota Solo ini. Mereka pun teriak-teriak memanggil nama Gibran, tak sedikit warga yang minta salaman dan foto bersama. 

"Mas Gibran, Mas Gibran," ujar warga.

Baca Juga: Perdana Safari Politik Sebagai Cawapres, Apa yang Dilakukan Gibran di Boyolali?

Gibran pun membalas sambil tersenyum dan melambaikan tangan ke warga. Tidak hanya itu tapi juga melayani warga yang minta foto bersama.

Saat mengunjungi Dukuh Salam, Desa Samiran, Selo, ada salah satu warga yang memeluk dan mencoba mencium pipi Gibran.

Aksi ini terjadi usai Gibran melakukan prosesi memotong tumpeng nasi kuning. 

"Senang alhamdulilah. Tadi Mas Gibran saya rangkul kayak ada magnet, wah ini orang-orang Jawa," ujar warga Dukuh Salam, Desa Samiran, Mbah Kasno (58) saat ditemui, Sabtu (28/10/2023).

Mbah Kasno mengakui saat berada didekat Mas Gibran ada magnet tersendiri. Karena aura bapaknya itu senangnya orang Jawa tulen, jadi mengambil dari itu.

Baca Juga: Tanggapan Anak Ganjar Pranowo soal Politik Dinasti, Tak Permasalahkan Asalkan...

"Sempat rangkul dan mencium juga. Ada magnet tersendiri, jadi reflek tadi, " sambung dia.

Load More