SuaraSurakarta.id - Video viral anggota Satlantas Polresta Solo, Bripka Arif Setiawan diamuk seorang pria yang diduga mengalami gangguan jiwa atau (ODGJ).
Sikap, Bripka Arif Setiawan merupakan personel Turjawali Satlantas Polresta Solo dalam menangani ODGJ itu mendapat pujian dari warganet.
Dalam video yang diunggah akun Instagram @polrestasurakarta, Selasa (3/10/2023), sang polisi tengah bertugas mengatur arus lalu-lintas di dekat kawasan masjid Sheikh Zayed Ngemplak, Banjarsari, Solo.
Bripka Arif kaget oleh teriakan minta tolong dari seorang pria yang menunjuk adanya orang mengamuk menghentikan mobil yang melintas. Mengganggu kelancaran arus lalu lintas.
Baca Juga: 3 Cara Nonton Video Viral Yandex di Chrome Kualitas HD dan No Sensor
Dia yang mengetahui pelaku adalah orang diduga mengidap gangguan jiwa. Dengan hati-hati menghampiri pelaku dan berupaya menasehati agar menghentikan aksi gedhor mobil pemakai jalan.
Awalnya pelaku sempat diam. Namun tiba-tiba pelaku ganti mengamuk menyerang Bripka Arif meski berupaya menghindar namun paha dan pantatnya terkena tendang kaki pelaku.
"Ya sempat njarem tapi namanya bertugas persuasip. Tidak gunakan kekerasan untuk menyadarkan pelaku agar tidak mengganggu pemakai jalan,"kata Bripka Arif saat dikonfirmasi terhadap kasus yang menimpa dirinya seperti dalam video viral itu.
Akhirnya dibantu personel Polsek Banjarsari dan Satpol Pamong Praja (PP) Pemkot Kota Solo pelaku gangguan kejiwaan dilarikan ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Surakarta.
"Ya sesuai pasal 44 (1) Barang siapa melakukan perbuatan yang tidak dapat dipertanggungkan kepadanya karena jiwanya cacat dalam pertumbuhan atau terganggu karena penyakit, tidak bisa dipidana," papar Bripka Arif Setiawan.
Baca Juga: Viral Siswa Bacok Guru di Demak Gegara Dapat Nilai Jelek, Publik Geram Usai Lihat Kondisi Guru
Warganet pun banyak memberikan pujian untuk sikap Bripka Arif.
"Semangat selalu pak polisi, moga sukses selalu menyeratimu pak," tulis @revja***.
"Semangat melayani.. pak arief joss," tambah @satya****.
"Semangaat polisi baik @arifsetiawandregd," timpal @toril****.
"Semoga sehat-sehat selalu pak bripka arief, diberikan kemudahan dalam segala urusan. Amin..," tulis @agus***.
"Sehat selalu pak polisi, upahmu besar di surga Amin," tambah @denny***.
Berita Terkait
-
Beredar Video Mobil Rusak Usai Isi Pertamax, Apa Kata Pertamina?
-
Viral Bocah SD Rela Tak Santap Menu Makan Siang Gratis Demi Ibunya, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
-
Viral Cerita Wanita Mengidap Tumor Payudara Gegara Sering Konsumsi Seblak
-
Teh Novi Tahu Orang yang Memotret Dirinya Diam-Diam di Kelab Malam: Saya Cari Sampai Dapat!
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indonesia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Kalah di Pilkada Solo versi Quick Count, Ini Ucapan Menyentuh Teguh Prakosa
-
Pagi-pagi Temui Jokowi Usai Menang Pilkada Solo, Respati-Astrid Dapat 'Hadiah' Ini
-
Cerita Jokowi Banjir Telepon dari Pemenang Pilkada Sampai Larut Malam
-
Astrid Widayani Ciptakan Sejarah, Wakil Wali Kota Solo Perempuan Pertama
-
Quick Count Pilkada Sukoharjo: Petahana vs Kotak Kosong Siapa yang Menang? Ini Hasilnya