SuaraSurakarta.id - Persis Solo dalam kondisi krisis saat menjamu Persija Jakarta pada pekan ke-14 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Sabtu (30/9/2023) malam.
Pasalnya, tim Laskar Sambernyawa ditinggal banyak pemain pilar dengan berbagai alasan.
Dua pemain asing yakni Diego Bardanca dan Moussa Sidibe absen karena akumulasi kartu kuning.
Kemudian tiga striker juga dipastikan absen karena alasan berbeda. Ramadhan Sananta bergabung dengan Timnas Indonesia U-24 di babak 16 Besar Asian Games 2023.
Baca Juga: Kembali ke Stadion Manahan Sebagai Musuh, Ryo Matsumura Ingin Persija Kalahkan Persis Solo
Sementara Arkhan Kaka masih berada di Jerman untuk menjalani pemusatan latihan Timnas Indonesia U-17 menuju Piala Dunia U-17 2023.
Sedangkan bomber Fernando Rodrigues Ortega kembali ke Spanyol menemani sang istri yang baru saja melahirkan.
Praktis, Persis Solo saat ini tinggal memiliki David Gonzalez sebagai striker utama yang siap diturunkan melawan tim Macan Kemayoran.
Meski merelakan Ramadhan Sananta, Persis Solo tetap percaya diri menyambut lanjutan BRI Liga 1, di mana Laskar Sambernyawa akan menjamu Persija Jakarta. Tim kebanggaan warga Solo membidik kemenangan atas Persija Jakarta di kandang.
"Bagi Persis, melepas Sananta ke timnas bukan berarti melepas target tiga angka pada laga selanjutnya kontra Persija," tulus pernyataan resmi klub.
Berikut ini prediksi susunan pemain Persis Solo vs Persija Jakarta:
Persis Solo (3-4-3): Muhammad Riyandi; Rian Miziar, Jaimerson Xavier, Sutanto Tan; Eky Taufik, Alexis Messidoro, M Shulton Fajar, Faqih Maulana; Alfath Fathier, David Gonzalez, Althaf Indie.
Pelatih: Leonardo Medina
Persija Jakarta (3-5-2): Andritany Ardhiyasa; Muhammad Ferarri, Ondrej Kudela, Hansamu Yama; Rio Fahmi, Maciej Gajos, Rayhan Hannan, Rezky Fandi, Firza Andika; Ryo Matsumura, Aji Kusuma.
Pelatih: Thomas Doll.
Berita Terkait
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
-
Ridwan Kamil Bawa-bawa Persija saat Kampanye Terbuka di Kalideres: Insyaallah Menang Lagi Kalau Pimpinannya Barokah
-
Terbukti Efektif! Legenda Timnas Indonesia Ungkap Senjata Mematikan Kalahkan Jepang
-
3 Supersub Timnas Indonesia yang Bisa Jadi Pembeda Lawan Jepang, No.1 Pernah Permalukan Samurai Biru
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Cerita Bahlil Lahadalia Kesengsem dengan Kuliner Soto Fatimah: Rasa Khasnya Paten
-
Kampanye di Sragen, Bahlil Lahadalia Sebut Ahmad Luthfi Punya Jaringan Pusat
-
Tok! Terdakwa Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga Boyolali Divonis Seumur Hidup
-
Blusukan Bareng Respati-Astrid di Proyek Rel Layang Joglo, Jokowi Titip Pesan Ini
-
Jokowi Tanggapi Putusan Bawaslu Soal Prabowo Dukung Ahmad Luthfi-Taj Yasin