SuaraSurakarta.id - Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara resmi bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Bergabungnya Kaesang ke PSI disinyalir bakal dijadikan sebagai Ketua Umum PSI menggantikan Giring Ganesa yang akan berakhir masa jabatannya sebagai ketua umum.
"Saya masih anggota. Pokoknya itu didoain saja," terang Kaesang Pangarep, Sabtu (23/9/2023).
Tidak hanya itu Kaesang juga dikabarkan akan maju di pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 mendatang.
Baca Juga: Kelakar Putri Zulhas Sesalkan Kaesang Gabung PSI: kalau ke PAN Lebih Asyik
"Itu nanti kita lihat dulu, tapi ya mau gimana pun pasti kami dari PSI. Kalau bukan saya, ya kami akan memajukan tokoh-tokoh nasional yang memang pantas untuk dimajukan," ungkap dia.
Seperti diketahui Kaesang Pangarep secara resmi telah bergabung ke PSI. Bahkan sudah menerima Kartu Tanda Anggota (KTA) langsung dari DPP PSI, Sabtu (23/9/2023).
Kaesang mendaftar ke PSI sudah seminggu yang lalu atau sebelum video dengan nama samaran Mawar muncul dan menjadi viral.
"Sudah seminggu lalu, sebelum Mawar keluar," tandasnya.
Kaesang masuk ke PSI bukan tanpa alasan. Karena PSI diisi oleh anak-anak muda yang punya integritas dan punya kompetensi, serta punya semangat untuk membuat Indonesia jauh lebih baik.
Baca Juga: Kaesang Resmi Jadi Kader PSI, PDIP Pilih Tak Ambil Pusing: Suka-suka Dia
"Cuma kok sayangnya mereka tidak masuk Senayan," sambung dia.
Berita Terkait
-
Usai Ditemui Prabowo, PSI Berharap Megawati Bisa Bertemu dengan Jokowi dan SBY
-
Waswas jika PPSU Cuma Lulusan SD, PSI Kritik Pramono Anung: Bisa Bikin Warga Gak Semangat Sekolah
-
PSI Siap-siap Gelar Kongres di Solo, Mimpi Jokowi Bentuk Partai Super Tbk Segera Terwujud?
-
Kode dari Kaesang: Lebaran 2025, Anak-Anak Presiden Bakal Kumpul Lagi?
-
Kaesang Ubah PSI Jadi Partai Super Terbuka: Jokowi Bakal Gabung?
Terpopuler
- Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
- Agama Titiek Puspa: Dulu, Sekarang, dan Perjalanan Spiritualnya
- Lisa Mariana Ngemis Tes DNA, Denise Chariesta Sebut Tak Ada Otak dan Harga Diri
- 6 Perangkat Xiaomi Siap Cicipi HyperOS 2.2, Bawa Fitur Kamera Baru dan AI Cerdas
- Kang Dedi Mulyadi Liburkan PKL di Bandung Sebulan dengan Bayaran Berlipat
Pilihan
-
Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
-
Profil CV Sentosa Seal Surabaya, Pabrik Diduga Tahan Ijazah Karyawan Hingga Resign
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
6 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik April 2025, Kamera dan Performa Handal
-
5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan Snapdragon, Performa Handal Terbaik April 2025
Terkini
-
Hadapi Gugatan Mobil Esemka, Jokowi Tunjuk YB Irpan Sebagai Pengacara
-
Isu Judi Online Terpa Orang Dekat Prabowo Subianto, Ini Reaksi Relawan di Solo
-
Terbang ke Solo dan 'Sungkem' Jokowi, Menkes Budi Gunadi: Dia Bos Saya
-
Polemik Ijazah Palsu: Jokowi Buktikan dengan Hukum dan Data UGM
-
Sudah Tunjuk Pengacara, Jokowi Siap Lawan Soal Gugatan Mobil Esemka