Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Minggu, 13 Agustus 2023 | 14:10 WIB
Ketua DPC Gerindra Kota Solo, Ardianto Kuswinarno. [Dok Timlo.net]

SuaraSurakarta.id - Partai Golkar dan PAN resmi mendeklarasikan mendukung bakal calon presiden (Bacapres) Prabowo Subianto di Pilpres 2024 mendatang.

DPC Partai Gerindra Solo akan langsung tancap gas untuk berkoordinasi dengan partai pendukung di daerah untuk membahas langkah lebih lanjut.

"Langkah daerah, kita akan konsolidasi sama pendukung di daerah. Saya akan ngajak ketemu dengan beberapa pengurus partai, anjang sana ke DPC atau DPD," kata Ketua DPC Partai Gerindra Solo, Ardianto Kuswinarno saat dihubungi Suarasurakarta.id, Minggu (13/8/2023).

Ardi menjelaskan pertemuan ini untuk menyelaraskan visi misi dari pusat sampai daerah. Nanti juga akan membahas langkah dan strategi untuk kedepannya.

Baca Juga: Golkar dan PAN Resmi Dukung Prabowo, Pengamat: Bukan Hal yang Mengejutkan

"Ini untuk menyelaraskan visi misi dan membahas strategi-strategi harus bagaimana, jadi saat bergerak akan selaras. Kita juga ingin kenalan sama tokoh-tokoh partai lain di daerah dan itu sangat penting," katanya.

Ketika ditanya kapan akan mulai ketemu dan konsolidasi, Ardianto menjawab segera. Karena hari ini atau besok akan rapat internal dulu untuk membahas konsolidasi dengan partai-partai lain.

"Kita langsung tancap gas. Kita akan koordinasi internal dulu, mungkin minggu depan kita mulai gerak," sambung dia.

Dengan bergabungnya Golkar dan PAN mendukung Prabowo, Ardianto optimis bisa menang di pilpres. Karena kekuatannya sudah luar biasa dari partai-partai pendukung. 

"Pertama kita syukur, alhamdulillah dapat dukungan beberapa partai. Adanya dukungan ini, optimis Pak Prabowo bisa jadi presiden karena kekuatan semakin kuat," paparnya.

Baca Juga: Sah! Ketum Golkar Airlangga Deklarasikan Dukung Prabowo Maju Capres 2024

Ardianto menambahkan nanti kalau Pak Prabowo berkegiatan di Solo maka bisa koordinasi bersama. Karena sudah deklarasi, maka kalau Pak Prabowo ke Solo berati juga miliknya PAN, Golkar dan PKB. 

"Sudah deklarasi, berati sekarang kalau Pak Prabowo ke Solo juga miliknya PAN, Golkar dan PKB," pungkas dia.

Kontributor : Ari Welianto

Load More