SuaraSurakarta.id - Sayap Partai Gerindra, Pedagang Pejuang Indonesia Raya atau Papera menargetkan 500 ribu anggota akhir Bulan Agustus 2023 mendatang.
Ratusan ribu anggota nantinya disebut bakal didorong untuk mendunkung Prabowo Subianto sebagai presiden.
"Saat ini sudah mencapai 200.000 anggota Papera di semua pasar tradisional, komunitas UMKM, pedagang kaki lima, dan para asongan. Target kami mencapai 500.000 hingga akhir Agustus 2023 mendatang," kata Ketua Umum DPP Papera, Don Muzakir dilansir dari Timlo.net--jaringan Suara.com, Jumat (21/7/2023).
Selama 1,5 bulan terakhir, kata Don, pihaknya telah melakukan roadshow di sejumlah wilayah di Jawa Tengah. Kegiatan tersebut mulai dari wilayah Wonosobo, Temanggung, Semarang hingga kawasan Solo dan sekitar.
Usai penggalangan anggota Papera di Jateng rampung, akan dilanjutkan dengan deklarasi di Kota Semarang sebagai pusat provinsi.
Dalam penggalangan anggota, Don mengaku, menyasar pedagang dan masyarakat yang beraktivitas di kawasan pasar.
"Alhamdulillah, respon mereka untuk Pak Probowo luar biasa," ungkapnya.
Disinggung mengenai alasan pedagang mendukung Prabowo, Don mengaku, lantaran dianggap dekat dengan Jokowi. Selain itu, Prabowo juga dinilai memiliki komitmen dengan pedagang pasar seperti Jokowi.
Selain merekrut pedagang pasar, pihaknya juga telah menyiapkan sejumlah program untuk membantu para pedagang lebih berkembang ke depan, dan mampu secara ekonominya.
Baca Juga: Aktivis 98 Sebut Pertemuan Prabowo-Budiman Sudjatmiko Tidak Menghapus Masa Lalu Pelanggaran HAM
"Misalnya ada keluhan petani cengkeh yang mengharapkan suplai pupuk. Perlu diketahui Pak Prabowo sedang mengupayakan agar Indonesia bisa mengimpor salah satu bahan baku pupuk untuk memenuhi kebutuhan itu," tegas dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Warga Solo Merapat! 4 Link DANA Kaget Jumat Berkah, Berpeluang Cuan Rp199 Ribu!
-
Apa Itu Lembaga Hukum Raja? Fondasi Baru PB XIV Jaga Stabilitas Keraton Solo
-
Putri Tertua PB XIII Tegaskan Bebadan Baru Tetap Tunduk Atas Dawuh PB XIV, Ini Tugas dan Fungsinya
-
Era Baru Keraton Solo: PB XIV Purboyo Reshuffle Kabinet, Siapa Saja Tokoh Pentingnya?
-
Link Saldo DANA Kaget Spesial Warga Solo! Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Kejutan Tengah Minggu!