SuaraSurakarta.id - Sandiaga Salahudin Uno secara resmi keluar dari Partai Gerindra dan berencana gabung dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Sandiaga mengaku belum ada komunikasi formal dengan Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono.
"Belum ada komunikasi formal terkait masalah itu. Karena sekarang lagi menari dan Solo menari ini nuansanya pas banget," terang Sandi saat ditemui, Sabtu (29/4/2023).
Sandi pun mantap berlabuh ke PPP meski belum genap satu minggu keluar dari Partai Gerindra. Sandi pun menyebut Partai Gerindra merupakan partai yang sudah kuat.
"Mudah-mudahan ini menjadi langkah yang membawa semangat politik yang lebih sejuk. Mohon doanya saja," katanya.
Ketika ditanya apakah sudah membuat Kartu Tanda Anggota (KTA) partai berlambang Ka'bah ini, Sandi mengaku belum. Ia pun tidak mau buru-buru untuk membuat KTA PPP.
"Tentunya ada tahapannya. Ada komunikasinya, ada pendalamannya, ada pemikirannya jadi tidak tergesa-gesa," sambung dia.
"Ini kita lakukan langkah demi langkah, tidak tergesa-gesa. Sehingga semuanya nyaman dan komunikasi semua dibuka untuk memastikan aspirasi juga solusi bisa kita hadirkan. Sehingga proses politik itu bukan hanya melulu mencari pasang-pasangan, namun juga gagasan yang bisa ditingkatkan kesejahteraan masyarakat," paparnya.
Soal rencana PPP akan bertemu dengan PDIP, Sandi mengaku belum ada undangan apakah diajak atau tidak.
Baca Juga: Dua Pilihan PPP di KIB Usai Dukung Ganjar: Gabung dengan PDIP atau Cabut dari Koalisi
"Belum ada undangan," tandasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
Terpopuler
- Pemain Terbaik Liga 2: Saya Siap Gantikan Ole Romeny!
- Pemain Arsenal Mengaku Terbuka Bela Timnas Indonesia
- 3 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Perlu Diparkir saat Lawan Malaysia
- Pemain Keturunan Rp225 Miliar Tolak Gabung Timnas Indonesia, Publik: Keluarga Lo Bakal Dihujat
- 4 Sedan Bekas Murah di Bawah Rp 30 Juta: Perawatan Mudah, Cocok untuk Anak Muda
Pilihan
-
FULL TIME! Timnas Indonesia U-23 ke Semifinal, Malaysia Tersingkir
-
Spanduk-spanduk Dukungan Suporter Timnas U-23: Lari Ipin Lari Ada King Indo
-
Statistik Babak Pertama Timnas Indonesia U-23: Penyelesaian Akhir Lemah!
-
Hasil Babak Pertama Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia
-
Cahya Supriadi Tampil, Ini Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia
Terkini
-
Knalpot Brong Minggir! Polresta Solo Sikat Pelanggar di Operasi Patuh Candi 2025
-
Kemesraan Prabowo dan Jokowi di Solo: Malam-malam Nikmati Bakmi Jowo Warung Legendaris
-
Kasus Pencemaran Nama Baik Ijazah Palsu Jokowi, Delapan Saksi Diperiksa di Polresta Solo
-
Temui Jokowi, Presiden Prabowo Cerita Hasil Perjalanan ke Luar Negeri
-
Prabowo-Gibran hingga Ketum Parpol Bakal Hadir di Penutupan Kongres PSI di Solo