SuaraSurakarta.id - Sebanyak 1.800 personel Senkom Mitra Polri terjun langsung mengamankan arus balik lebaran 2023 hingga H+7 Idul Fitri di Pulau Jawa.
Ketua Umum Senkom Mitra Polri, Katno Hadi menjelaskan, ribuan anggota itu membantu tugas Polri, TNI, dan Pemerintah di setiap pos pelayanan dan pengamanan di wilayah masing-masing.
"Khusus untuk jalur wisata, kita juga siapkan personel bersama dengan jajaran Polri, untuk membuat Satgas Ganjal Ban, guna mengantisipasi sejumlah kendaraan yang tak kuat naik di jalan tanjakan di wilayah pegunungan seperti Tawangmangu," kata Katno Hadi saat meninjau anggotanya yang berjaga di pos pengamanan (Pospam) Tawangmangu, pada Rabu (26/4/2023) sore.
"Berdasar hasil evaluasi yang kami terima, alhamdulillah, mulai dari arus mudik hingga arus balik untuk arus lalu lintasnya lancar dan aman," tambah dia.
Baca Juga: Libur Lebaran, Rata-rata Kunjungan Taman Pintar Tembus 2 Ribu Orang Lebih per Hari
Katno Hadi memaparkan, secara keseluruhanSenkom Mitra Polri telah menyebar anggotanya di 34 Provinsi dan di 394 kabupaten/kota sejak tanggal 21 April 2023.
Menurutnya, semua anggota dikerahkan untuk membantu Polri dan TNI serta pemerintah setempat dalam memberikan pengamanan dan pelayanan, baik mulai dari arus mudik, perayaan lebaran dan arus balik.
"Kita harapkan dengan kehadiran anggota Senkom, bisa memberikan rasa nyaman dan aman kepada masyarakat yang saat ini sedang merayakan lebaran di kampung halaman masing-masing," jelasnya owner D'Lawu Bistro dan Mountain Cottage tersebut.
Sementara oti Kapolres Karanganyar AKBP Jerrold Hendra Kumontoy, melalui Kapolsek Tawangmangu AKP Sutarno mengapresiasi anggota Senkom yang telah membantu tugas Polri di Pos Pengamanan di Tawangmangu untuk bersama-sama menjadikan masyarakat yang sedang menikmati liburan lebaran dan arus balik merasa nyaman.
"Ini merupakan sinergitas kami bersama dengan Senkom Mitra Polri yang telah bersama - sama dalam menciptakan situasi lebaran ini menjadi aman dan nyaman, khususnya tim yang tergabung dalam Satgas Ganjal Ban, mereka setiap saat selalu standby di beberapa titik rawan kemacetan khususnya jalur tanjakan," tegas AKP Sutarno.
Baca Juga: Virgoun Pernah Kenalkan Selingkuhan pada Inara Rusli Saat Lebaran, Warganet: Bisa-bisanya..
Berita Terkait
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
-
Kronologis Anak Kepsek di Bekasi Pukul Siswa SMP Gegara Kritik Dana PIP
-
LG Mundur, Danantara Investasi di Proyek Baterai Kendaraan Listrik Bareng CATL
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
Terkini
-
Tarif AS Mencekik Ekspor: Saatnya Prioritaskan Kekuatan Ekonomi Dalam Negeri
-
Dua Orang Tersangka, Dugaan Korupsi Alkes Dinas Kesehatan Karanganyar Capai Rp 13 Miliar
-
Bukan Kasmudjo, Jokowi Ungkap Sosok Pembimbing Skripsinya di UGM
-
Ijazahnya Asli Versi Bareskrim Polri, Jokowi ke Megawati: Saya Buka di Persidangan
-
Prihatin Kondisi Alun-alun Kidul Keraton Solo, Gibran: Kene Angel-angel Mbangun