SuaraSurakarta.id - DPC Partai Gerindra Kota Solo menegaskan jika Prabowo Subianto merupakan calon presiden atau capres yang diusung partainya pada Pilpres 2024.
Adanya berita yang berseliweran mengenai Prabowo Subianto siap sebagai calon wakil presiden (cawapres) dari capres Ganjar Pranowo itu tidak benar dan hoax.
"Pak Prabowo ini mendapat amanah dari rakyat, partai pun memberikan mandat kepada Pak Prabowo untuk menjadi capres. Dan capres itu sampai hari ini tetap ada di pundak Pak Prabowo," terang Ketua DPC Partai Gerindra Solo, Ardianto Kuswinarno saat jumpa pers, Selasa (25/4/2024).
Menurutnya selama ini berita yang beredar tersebut ada penggiringan opini dan itu harus diluruskan.
Selain itu, lanjut Ardi, banyak warga, simpatisan dan kader yang mempertanyakan soal berita yang menyebut ketua umum Partai Gerindra sebagai cawapres. Ada juga yang datang ke kantor DPC Gerindra.
"Banyak warga, simpatisan, dan kader telepon saya menanyakan hal tersebut, 'kok Pak Prabowo jadi cawapres, pak?'. Makanya saya harus luruskan hal tersebut dengan mengundang teman-teman media ini," ungkap dia.
"Ini agar warga itu tidak galau dan ragu-ragu lagi, bahwa sudah saya luruskan jika Pak Prabowo tetap jadi capres yang diusung Partai Gerindra," katanya.
Ardi mengatakan jika opini yang beredar ini sangat kental sekali untuk menggiring Pak Prabowo menjadi cawapresnya Ganjar Pranowo.
Adanya berita tersebut jelas sangat merugikan Partai Gerindra, karena banyak warga yang akhirnya menjadi galau.
Baca Juga: Baliho Ganjar Capres 2024 Bertebaran, Bawaslu Dinilai Mendadak Buta, hanya Ada untuk Anies Baswedan
"Pak Prabowo merupakan petugas rakyat, sehingga tetap siap menjadi Calon Presiden 2024 dari Partai Gerindra. Tapi jika ada perkembangan dan dinamika politik ke depan, pihaknya masih belum mengetahui," jelas dia.
"Sebagai petugas rakyat Pak Prabowo tetap siap menjadi capres, jadi di garis bawahi capres dari Gerindra tetap Pak Prabowo sampai saat ini. Kami selaku kepala DPC menyampaikan bahwa Pak Prabowo tetap menjadi capres dari partai Gerindra," lanjutnya.
Ardi menambahkan untuk wakilnya memang sampai saat ini masih digodok di tingkat pusat. Bahkan Prabowo menyampaikan jika Partai Gerindra sekarang sudah kuat.
"Untuk wakilnya masih digodok di tingkat pusat. Partai Gerindra sudah siap untuk memenangkan Pak Prabowo, kader di tingkat DPC hingga ranting sudah merapatkan barisan dan bersatu memenangkan Pak Presiden 2024," tandas dia.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
7 Wisata Dekat Pasar Gede Solo yang Paling Cocok untuk Healing di Akhir Pekan
-
PB XIV Mangkubumi Akui Belum Pikirkan Jumenengan, Masih Masa Berkabung, Fokus 40 Hari
-
Blak-blakan Soal Bebadan Baru Keraton Solo, PB XIV Purboyo: Tiap Generasi Punya Waktunya
-
Misteri SK Ketua PDIP Jateng: FX Rudy Definitif Gantikan Bambang Pacul? Teguh Prakosa Buka Suara
-
Warga Solo Merapat! 4 Link DANA Kaget Jumat Berkah, Berpeluang Cuan Rp199 Ribu!