SuaraSurakarta.id - Persis Solo memetik kemenangan dramatis 3-2 saat dijamu RANS Nusantara FC alam laga pekan ke-29 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (10/3/2023).
Tim Laskar Sambernyawa sempat tertinggal dua gol lebih dulu lewat sundulan Makan Konate dan tendangan jarak dekat Moh Edo Febriansah.
Selain itu, Persis Solo juga bermain dengan 10 orang setelah bek kiri Eky Taufik Febriyanto mendapat kartu kuning kedua.
Tertinggal dua gol tak menyurutkan mental bertanding Persis Solo. Tim asal Kota Bengawan itu membalikkan skor melalui Irfan Jauhari, Jaimerson Xavier, dan gol telat Alexis Messidoro jelang laga bubar.
Baca Juga: Persija Jakarta vs Persib Bandung Digelar Saat Bulan Ramadan, Siapa yang Diuntungkan?
Dengan kemenangan itu, Persis Solo saat ini mengemas 36 angka dan naik ke peringkat 10 klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023.
Duel sesama tim promosi itu sempat tertunda sekitar 30 menit setelah lapangan Stadion Pakansari tergenang air akibat guyuran hujan deras.
RANS Nusantara FC menggebrak di awal laga dan unggul pada menit ke-14. Makan Konate memaksimalkan kemelut mampu menyundul bola yang gagal diantisipasi kiper Gianluca Pandeynuwu.
Alih-alih menyamakan skor, Persis Solo justru harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-34. Eky Taufik harus mandi lebih cepat alias mendapat kartu kuning kedua usai melancarkan tekel keras.
Tuan rumah menggandakan skor menit ke-58. Aksi Makan Konate dengan mengirimkan umpan ke kotak penalti mampu diselesaikan Edo Febriansah.
Baca Juga: Big Match Persija vs Persib Dijadwalkan Berlangsung 31 Maret, Stadion Belum Ditentukan
Ogah pulang dengan tangan hampa, Persis memperkecil skor lewat Irfan Jauhari pada menit ke-70 usai memaksimalkan umpan tiang jauh.
Gol itu melecutkan semangat pemain Persis Solo. Jaimerson Xavier sukses menyamakan skor dengan tendangan bebasnya pada menit ke-82.
Laga akan berakhir imbang, namun Persis Solo mengunci skor lewat aksi Alexis Messidoro, pada menit 90+5 usai memaksimalkan umpan Ryo Matsumura.
Berita Terkait
-
Terbukti Efektif! Legenda Timnas Indonesia Ungkap Senjata Mematikan Kalahkan Jepang
-
Persib Resmi Ajukan Perubahan Jadwal Lawan Bali United, Manajemen: Semoga Dikabulkan
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Jalani Laga Uji Coba, Ini Tujuan Mazola Junior
-
Madura United Sambut Jeda Liga dengan Hasil Negatif, Ini Kata Paulo Meneses
-
David da Silva Nyaris Cetak Rekor, Siap Antar Persib Bandung Kembali Juara?
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
Terkini
-
Kapok Kecolongan Lagi, PDIP Solo Bentuk Satgas Anti Suap Jelang Pilkada 2024
-
Puluhan Ribu Masyarakat Tumplek blek Hadiri Kampanye Akbar Ahmad Luthfi-Taj Yasin di Solo
-
Jokowi Tak Dampingi Ahmad Lutfhi-Taj Yasin Kampanye Akbar di Solo, Tapi Bakal Datang ke Grobogan
-
Kemeriahaan Sederet Artis Dampingi Ahmad Lutfhi-Taj Yasin Kampanye dan Blusukan di Solo
-
Soal Dukungan Prabowo Subianto ke Ahmad Luthfi-Taj Yasin, Pasbata: Atas Nama Ketum Gerindra