SuaraSurakarta.id - Tol Solo-Yogyakarta rencana akan mulai di fungsionalkan pada mudik lebaran 2023 nanti.
Ini dilakukan untuk mengurai kemacetan di simpang Tiga Kartasura Sukoharjo atau segitiga Jogja, Solo, dan Semarang (Joglosemar).
Hal ini disampaikan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Men PUPR), Basuki Hadimuljono usai meninjau proyek Tol Solo - Yogyakarta bersama Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Wali Kota Solo, Bupati Karanganyar, Bupati Klaten, dan Wakil Bupati Boyolali, Senin (27/2/2023).
"Untuk fungsional nanti akan segera kita selesaikan disiapkan untuk mudik. Sehingga bisa mengatasi kemacetan di Kartasura," terang MenPUPR, Basuki Hadimuljono, Senin (27/2/2023).
Baca Juga: Pecah Kepadatan Penumpang, Pemerintah Akan Bangun Stasiun Tanah Abang Baru
Basuki menjelaskan, meski baru dibuka fungsional tapi belum sampai Klaten Kota tapi daerah Delanggu. Tapi baru sekitar sepanjang 3 - 6 kilo meter saja dan dipastikan bisa untuk memecah kemacetan.
"Itu pasti bisa memecah kemacetan," ungkap dia.
Menurutnya, yang namanya transportasi itu berdasarkan pada prasarananya, regulasi, pengaturannya dan perilaku.
Sementara itu Direktur Utama Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN), Basuki Purwadi mengatakan rencananya tol Solo - Yogyakarta akan digungsionalkan buat arus mudik lebaran 2023 nanti.
Rencananya baru akan dibuka sekitar 3 - 6 kilo meter (km) dari 42,37 km seksi 1 Kartasura - Purwomartani.
Baca Juga: Kementerian PUPR Sebut Lima Stadion Besar di Indonesia Rusak Berat : Begini Respon Jokowi
"Kalau nanti persyaratan memenuhi nanti akan dipakai secara fungsional saat mudik lebaran. Mudah-mudahan ini bisa terealisasi, harapannya ini bisa membantu masyarakat tidak macet-macetan," paparnya.
Basuki mengatakan untuk seksi 1 proyek Jalan Tol Solo - Yogyakarta - Kulon Progo dari Kartasura - Purwomartani direncanakan akan rampung secara keseluruhan pada Desember 2023 mendatang.
Sehingga jika seksi 1 selesai, maka waktu tempuh perjalanan dari Solo menuju Yogyakarta hanya sekitar 30 menit saja.
"Seksi 1ditarget selesai Desember 2023 nanti. Saat ini terus dikerjakan termasuk pembebasan lahan, lahan yang sudah dibebaskan di seksi 1itu sudah mencapai 94 persen," tandasnya.
Seperti diketahui proyek strategi nasional (PSN) jalan tol yang menghubungkan Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) untuk memperlancar konektivitas perekonomian masyarakat baik dari sektor industri, barang, hingga jasa.
Bahkan tol tersebut akan tersambung dengan jalur tol Semarang - Solo.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Beda Gaji Basuki Hadimuljono saat Jadi Menteri PUPR Vs Kepala Otorita IKN, Bak Bumi Langit
-
Raih Hadiah Jutaan Rupiah, Yuk Ikutan Kompetisi Video Pendek Hari Jalan 2024
-
Adu Rekam Jejak Dody Hanggono vs Pak Bas, Mampukah Teruskan Kiprah Menteri PU?
-
Pemerintah Bakal Genjot Penggunaan Semen Ramah Lingkungan
-
Perpisahannya Bikin Haru, Ini Jejak Karier Basuki Hadimuljono Habiskan 45 Tahun di Kementerian PUPR
Tag
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
Terkini
-
Dibalik Seragam Putih: Kisah Pilu Siswi SMP Sukoharjo Jadi Korban Persetubuhan Adik Kelas
-
Dikerumuni Bakul Es Teh di Benteng Vastenburg, Respati Ardi Tampung Keluhan Akses Berjualan di Berbagai Event
-
Jokowi Damping Kampanye Paslon Rival, FX Rudy: Kita Tidak Pernah Khawatir
-
Aksi Ngebut di Solo Berujung Apes, Pemuda Sleman Ternyata Kepergok Bawa Sabu
-
DOKU Ajak Kamu Liburan Murah Meriah! Cek DTF Sekarang Juga!