SuaraSurakarta.id - Kongres Luar Biasa atau KLB PSSI akan digelar di Hotel Shangri-la, Jakarta, Kamis (16/2/2023).
Para pencinta dan pelaku sepak bola Indonesia ingin melihat perbaikan di setiap lini setelah pemilihan ketua umum baru dan jajaran pengurus. Ketua Askot PSSI Solo, Arya Surendra memiliki pandangan dan harapan besar pada KLB PSSI besok.
"Untuk KLB PSSI, tentunya harapan kami akan terlpilih pemimpin yang baik dan berani-bersih serta punya integritas membawa sepak bola Indonesia ke arah yang lebih baik," kata sosok yang akrab disapa Rio itu dalam acara bincang sore bertajuk 'Politik Sepak Bola atau Politik di Sepak Bola?' yang berlangsung di Pendapa Sasana Rahadi Bawana, Pucangsawit, Kecamatan Jebres, Solo, Selasa (15/2/2023) petang.
Menurutnya, PSSI sebagai organisasi yang terhormat dan menjunjung tinggi integritas bisa dipimpin sosok yang mampu membawa perubahan perbaikan tata kelola sepak bola Indonesia.
"Harapan singkatnya, PSSI ini menjadi pilar kebanggsaan dan di mana ini bisa membuat bangga bangsa Indonesia," paparnya.
Hal senada juga ditegaskan mantan anggota Komite Normaliasi (KN) PSSI, FX Hadi Rudyatmo.
Sosok yang akrab disapa Rudy berharap KLB PSSI bisa memunculkan Ketua Umum (Ketum) PSSI baru yang berani untuk merombak semua kepengurusan di PSSI saat ini.
"Dari 250 juta jumlah penduduk Indonesia mosok mencari pengurus yang punya nyali susah. Jadi ketum (PSSI) harus berani bersih-bersih betul, sampai ke sekretariat harus ganti semua kalau mau sepakbola ini maju," tegasnya.
Mantan Wali Kota Solo itu juga mengungkap syarat Ketum PSSI yang layak dipilih, diantaranya bebas dari jabatan politik.
"Politik dalam sepakbola ini untuk mengkoordinir yang ada di situ untuk melahirkan kebijakan. Pengurus PSSI tidak dipegang atau dijabat oleh penjabat politik atau pengurus parpol," jelas dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Era Baru Keraton Solo: PB XIV Purboyo Reshuffle Kabinet, Siapa Saja Tokoh Pentingnya?
-
Link Saldo DANA Kaget Spesial Warga Solo! Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Kejutan Tengah Minggu!
-
5 Kuliner Lezat Keraton Solo yang Hampir Punah, Di Balik Hangatnya Aroma Dapur Para Raja
-
7 Fakta Watu Gilang yang Menjadi Penentu Legitimasi Raja Keraton Surakarta
-
7 Makna Gelar Panembahan dalam Sejarah Keraton Kasunanan Surakarta