SuaraSurakarta.id - Kabar mengejutkan datang dari Kaesang Pangarep yang menyatakan minat terjun ke dunia politik.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka membenarkan jika sang adik ada ketertarikan terjun ke dunia politik hingga mendapat tanggapan dari petinggi PDIP serta Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
"Kemarin bersama bapak tidak ada pembicaraan serius ke situ (pilgub), tapi lebih ke pembangunan saja. Tapi mungkin kemarin yang kita bicarakan di meja makan malah Kaesang. Dia secara terbuka menyampaikan ke saya dan bapak, ada ketertarikan ke politik," kata Gibran, Selasa (24/1/2023).
Bahkan Gibran menyebut Presiden Jokowi sempat syok saat bos Persis Solo itu ingin maju ke politik.
Baca Juga: 'Strategi Jitu Prabowo' Pembentukan Sekber Jadi Bukti Gerindra dan PKB Makin Solid
Dukungan dari elite PDIP mengalir sejak putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep dikabarkan mau terjun ke politik. Salah satu dukungan itu diungkapkan politisi PDIP, Junimart Girsang.
Menurutnya, setiap orang memiliki hak untuk berpolitik. Maka, jikalau Kaesang mau terjung ke dunia politik, tidak bisa dicegah.
"Jadi kalau Kaesang berniat untuk berpolitik kenapa tidak, itu kan hak," ungkap Junimart seperti dikutip dari Suara.com.
Dia mengklaim, dukungan tersebut disampaikan buat siapa pun, tidak cuma kepada Kaesang. Junimart pun mengaku jika PDIP juga sangat terbuka bagi siapa saja untuk mau masuk ke dunia politik.
"PDIP mendukung siapa saja selama itu membangun bangsa dan negara ini kami dukung," jelas dia.
Baca Juga: Sempat Bikin Gibran dan Jokowi Syok, Begini Reaksi PDIP soal Kaesang Pengen Terjun ke Politik
Tak hanya PDIP, dukungan serupa juga disampaikan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto usai makan malam bersama Gibran di Solo.
Berita Terkait
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Ikut Desak Prabowo Reshuffle Kabinet, Refly Harun Sebut 17 Menteri Pro Jokowi: Jangan Dibiarkan!
-
Pemerintahan Prabowo Subianto Akan Genap 6 Bulan, Rocky Gerung Sarankan Segera Lakukan Reshuffle
-
Hasto Tertawa Usai Sidang Suap: Masih Belajar Jadi Terdakwa
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam