SuaraSurakarta.id - Pekan Olahraga dan Seni Nahdlatul Ulama atau Porseni NU 2023 cabang Musabaqah Qira'atil Kitab (MQK) dan Hifdzil Alfiyah telah selesai.
Pada penutupan yang dilakukan di Pondok Pesantren Al-Muayyad Mangkuyudan, Solo, Jumat (20/1/2023) diumumkan peraih juara MQK dan Hifdzil Alfiyah, sekaligus penyerahan medali.
Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Miftah Faqih berpesan kepada yang menjadi juara supaya jangan jumawa (sombong). Kemudian yang tidak menjadi juara jangan berkecil hati.
"Yang tidak juara bukan berarti kegagalan, yang tidak menjadi pemenang itu hari ini tertunda. Pada kesempatan yang akan datang pasti akan ada Porseni lagi, sekurang-kurangnya tiga tahun ke depan," kata dia.
Ia berpesan agar peserta saling menyimpan nomor telepon, menyimpan alamat, sehingga komunikasi akan terus terbangun, dan akan terjadi kolaborasi.
Setelah kolaborasi akan muncul suatu produk-produk yang luar biasa. "Kolaborasi tidak akan muncul tanpa komunikasi, komunikasi itu berarti silaturahmi," jelasnya.
Sementara itu Koordinator Dewan Juri MQK dan Hifdzil Alfiyah Kiai Mustain Nasuha menjelaskan bahwa telah melakukan elaborasi-elaborasi. Pada lomba MQK juga ditanyakan tentang masalah-masalah update, seperti kripto, droxit, operasi-operasi modern.
Kemudian pada lomba Hifdzil Alfiyah peserta ditanya tentang 19 fan di dalam Kitab Manna Al Qattan, bagaimana Qira'ah Sab'ah nya, Qira'ah 'Asyrah Sughra nya, Qira'ah 'Asyrah Kubra. Hal tersebut dilakukan agar tercetak kader-kader santri yang bisa meneruskan perjuangan Nahdlatul Ulama.
"Jadi Insya Allah sebagai juri telah berusaha seamanah mungkin, bahkan kita tidak tahu peserta itu dari mana tidak tahu. Makanya penyebutan dari peserta tidak disertai asal daripada provinsinya. Ini demi tidak adanya kecurangan dalam lomba ini," pungkasnya.
Baca Juga: MQK dan Hifdzil Alfiyah Porseni NU Jadi Wahana Memunculkan Bakat Santri Jadi Ulama
Berikut daftar peraih Juara MQK dan Hifdzil Alfiyah pada Porseni 2023
Juara MQK Putra
Juara 1 dengan total nilai 1141 diraih oleh Ananda Ahmad Mihyal Manuto Muhammad delegasi dari Jawa Timur 2.
Juara 2 dengan total nilai 1084 diraih oleh Ananda Nashih Ulwan delegasi dari Jawa Timur 1.
Juara 3 dengan total nilai 1062 diraih oleh Ananda Muslimin delegasi dari Sulawesi Barat.
Juara MQK Putri
Juara 1 dengan total nilai 289 diraih oleh Robiatul Adawiyah delegasi dari Bali.
Juara 2 dengan total nilai 275 diraih oleh Nisa Marcelia delegasi dari Lampung.
Juara 3 dengan total nilai 269 diraih oleh Nikmatul Maulida delegasi dari Kalimantan Barat.
Juara Hifdzil Alfiyah Putra
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Tiket Libur Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 dari Daop 6 Yogyakarta Masih Tersedia
-
7 Fakta Sengketa Dana Hibah yang Mengguncang Keraton Kasunanan Surakarta
-
Cerita Rasino, Guru Tuna Netra Sejak Lahir di Solo, Punya Metode Mengajar Sendiri
-
Hikayat Absurd Yoedo Prawiro: Polisi Rahasia Klaten Justru Jadi Raja Maling yang Licin
-
4 Link DANA Kaget Spesial Warga Solo, Rejeki Nomplok hingga Rp149 Ribu