SuaraSurakarta.id - Setelah kurang lebih 11 tahun tidak bertemu, akhirnya Ketua Lembaga Dewan Adat (LDA) Keraton Kasunanan Surakarta, GKR Koes Moertiyah Wandansari atau Gusti Moeng bertemu dengan Sinuhun Paku Buwono (PB) XIII Hangabehi yang juga kakak kandungnya.
Pertemuan kakak beradik tersebut digelar di kediaman Sinuhun PB XIII di Sasana Narendra, Selasa (3/1/2023).
Pertemuan yang berlangsung kurang lebih satu jam ini mulai pukul 15.30 WIB, Sinuhun PB XIII didampingi GKR PB XIII. Sedangkan Gusti Moeng ditemani kerabat keraton KRay Herniatie Sriana Munasari.
Bahkan Gusti Moeng juga bertemu
Putra Mahkota KGPAA Suryo Aryo Mustiko atau KGPAA Purbaya.
Baca Juga: Tembok Keraton Surakarta Dekat Kediaman PB XIII Kembali Roboh, Warga: Belum Lama Robohnya
Dalam pertemuan tersebut, Gusti Moeng sungkem kepada Sinuhun. Bahkan putra dan putri PB XII ini pun menangis mengingat keduanya sudah lama tidak bertemu.
"Sebagai saudara muda saya datang, sungkem. Kang Mas, dalem suwun ngapunten dan dalu meniko masuk lagi hanya akan kembali bekerja," terang Gusti Moeng saat ditemui di Sasana Morokoto, Selasa (3/1/2023) sore.
Pada pertemuan tersebut, Gusti Moeng juga meminta maaf kepada Sinuhun serta melakukan sungkem.
"Kalau saya dianggap salah, saya minta maaf, nuwun ngapunten," katanya.
Pertemuan pun berlangsung dengan haru dan Sinuhun sempat menitikkan air mata.
Baca Juga: Begini Saran Ganjar Bagi Keluarga Keraton Surakarta Buat Akhiri Konflik
"Sinuhun nangis tak elus-elus aja. Mas tidak usah berprasangka buruk sama saya," ujar dia.
Gusti Moeng pun meminta agar semua ini atau masalah yang ada harus disudahi. Karena yang paling utama saat ini harus menjalankan pesannya Sinuhun PB XII.
"Supaya kita bersama-sama untuk menjaga keraton supaya lestari sampai akhir zaman. Jadi semua ini harus disudahi, Sinuhun merespon cukup baik," ungkap dia.
Pertemuan dengan sang kakak ini, lanjut dia, baru kali ini setelah cukup lama sekitar sejak tahun 2012.
Sejak rekonsiliasi itu tidak pernah bicara dengan Sinuhun dan tahun 2017 itu sudah tidak diperbolehkan masuk.
"Baru kali. Saya itu sudah berkali-kali bludus masuk keraton. Saya minta polisi waktu itu, kalau pengin ketemu sama Sinuhun, saya ingin bicara sama Sinuhun," paparnya.
Gusti Moeng juga mengajak kepada pihak Sinuhun agar tidak perlu lagi membahas masalah yang sudah terjadi.
"Tadi saya ngomong juga, pokonya tidak usah ngomong soal masalah kemarin lagi," tandas dia.
Terpisah Perwakilan Sinuhun XIII, KP Dani Nur Adiningrat saat dikonfirmasi membenarkan pertemuan kakak-beradik tersebut.
"Memang Gusti Moeng sowan. Dan yang masuk ke dalam Sasana Narendra cuma lima orang tadi," ujarnya.
Dani menambahkan pertemuan tersebut berjalan lancar dan baik. Dani pun enggan menyampaikan isi dalam pertemuan tersebut.
"Pertemuan berjalan baik, tapi saya belum bisa sampaikan isi pertemuannya," pungkas dia.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
CEO HYBE Lee Jae-sang Minta Maaf Imbas Laporan Internal Provokatif Tersebar
-
Tuntut Minta Maaf ke Jokowi, Netizen TikTok Sebut Nikita Mirzani Lebih Pintar dari Najwa Shihab: Alamak!
-
Abaikan Penggemar yang Tengah Diserang, Rapper Jessi Meminta Maaf
-
Laura Meizani Sudah Minta Maaf ke Nikita Mirzani, Netizen Doakan Begini
-
Jokowi Bolak-balik Minta Maaf Di Pasar, Begini Kata Istana
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
Terkini
-
Srawung Ben Ra Suwung, Wayang Goes Digital: Menjembatani Dunia Lama dan Baru
-
Terungkap! Kronologi Lengkap Penganiayaan Imam Masjid di Sragen, Pelaku Jalani Rekonstruksi
-
Momen Blusukan Bareng Erick Estrada, Respati Ardi Sampaikan Pesan Jokowi dan Gibran
-
Gara-gara Rekening Diblokir, Pramono Harus Jual 6 Ekor Sapi Agar Usahanya Tetap Jalan
-
Muncul Unjuk Rasa di Balaikota Solo, Pengamat: Mereka Lupa, Jokowi Dicintai dan Disambut Jutaan Warga