SuaraSurakarta.id - Piala Dunia 2022 segera memasuki babak akhir atau partai final.
Argentina akan menghadapi Prancis pada partai final Piala Dunia 2022 yang akan berlangsung di Stadion Lusail, Qatar, Minggu (18/12/2022).
Tim Tango memastikan satu tiket di laga puncak setelah menghajar Kroasia, 3-0 di babak semifinal.
Sementara Prancis kembali melaju ke final seperti edisi 2018 setelah mengalahkan tim kejutan, Maroko, Kamis (15/12/2022) dini hari WIB.
Baca Juga: Prancis Tembus Final! Ini 5 Fakta Unik Kemenangan Prancis Atas Maroko
Tak hanya siapa yang bakal menjadi juara, namun sosok pemain muda terbaik juga menjadi hal yang patut ditunggu-tunggu.
Apalagi muncul deretan pemain muda yang tampil apik sepanjang gelaran Piala Dunia 2022.
Seperti diketahui, syarat utama menjadi pemain muda terbaik atau Golden Boy adalah pemain yang lahir pada atau setelah 1 Januari 2001.
Berikut ini 4 calon pemain muda terbaik Piala Dunia 2022 versi Suarasurakarta.id:
Baca Juga: Presiden Prancis Tiba-tiba Masuk Ruang Ganti Timnas Maroko usai Semifinal Piala Dunia 2022
Julian Alvarez jadi yang terdepan sebagai calon pemain muda terbaik di Piala Dunia 2022.
Torehan empat gol dan satu assist dari enam pertandingan sudah cukup membuktikan kualitas mentereng striker berusia 22 tahun tersebut.
Apalagi bomber Manchester City itu mampu menjadi rekan duet Lionel Messi hingga membawa Argentina melaju ke partai final akhir pekan nanti.
Selain itu, Julian Alvarez juga masih berpeluang menyabet gelar top skor andai mampu menambah pundi-pundi gol melawan Prancis.
Dia hanya terpaut satu gol saja sebagai pencetak gol terbanyak sementara di bawah Lionel Messi dan Kylian Mbappe.
Aurelien Tchouameni menjadi gelandang kokoh Timnas Prancis di Piala Dunia 2022.
Dari statistik, pemain muda Real Madris itu sudah mengemas satu gol dalam enam pertandingan.
Aurelien Tchouameni membuktikan diri mampu menggantikan peran Paul Pogba yang absen di Piala Dunia 2022 karena cedera.
Keberhasilan Timnas Maroko lolos ke semifinal Piala Dunia 2022 cukup mengejutkan banyak orang.
Mereka bahkan menyingkirkan deretan negara-negara kuat seperti Belgia, Spanyol dan Portugal sebelum disingkirkan Prancis di babak semifinal.
Salah satu pemain muda Timnas Maroko adalah Zakaria Aboukhlal.
Pemain Toulouse berposisi sebagai penyerang sayap itu sudah mengemas satu gol dan empat pertandingan.
Apalagi, ia menjadi salah satu pencetak gol saat Maroko menaklukkan Belgia. Di sisi lain, Aboukhlal merupakan pemain yang kini bermain di Liga Prancis bersama FC Toulouse.
Enzo Fernandez menjadi garansi lini tengah Timnas Argentina di Piala Dunia 2022.
Dari statistik, gelandang Benfica itu sudah mengemas satu gol dan satu assist dalam enam pertandingan.
Performa impresif itu dikabarkan menarik minat deretan klub papan atas Liga Inggris.
Berita Terkait
-
Kembali Gandeng KlikFilm, Festival Sinema Prancis 2024 Digelar Lagi
-
Prancis Ajak China Cegah Eskalasi Nuklir Rusia
-
Bangga Indonesia Menang, Denny Cagur DM Lionel Messi: Sini Kita Ajarin Cara Kalahkan Arab Saudi
-
Klasemen Timnas Indonesia Membaik, Netizen Serbu Akun IG Argentina: Minta Rematch
-
Lansia 72 Tahun di Prancis Bongkar Kekejaman Suaminya, Diperkosa oleh Puluhan Pria Selama Bertahun-tahun
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Urban Fashion 2024: Hadinata Batik Tampilkan Batik yang Instagramable
-
Sederet Kiai NU Jateng Ramai-ramai Temui Jokowi di Solo Jelang Coblosan, Ini yang Dibahas
-
5 Alasan Kenapa Kamu Harus Nyoblos di Pilkada Serentak 2024!
-
Gojek Permudah Mobilitas Warga Solo dengan Shelter Mangkunegaran
-
Bekuk Pelaku Penyalahgunaan Narkoba, Polres Sukoharjo Sita Barang Bukti 103,53 Gram Sabu