SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sempat menggelar pertemuan dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Sukarnoputri, Senin (12/12/2022) kemarin.
Dalam pertemuan yang digelar di Kusuma Sahid Hotel Price (KSPH) Solo, ada juga DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto serta Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo.
Pertemuan tersebut digelar sebelum mengantar Megawati dan rombongan ke Airport untuk kembali ke Jakarta.
Hanya saja tidak ada Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo dalam pertemuan tersebut.
"Kemarin dipanggil ke hotel terus nganter ke Airport. Biasa, nyat ngono kui (memang seperti itu) dari dulu," terang Gibran saat ditemui, Selasa (13/12/2022).
Gibran mengakui jika pertemuan tersebut tidak ada pembahasan masalah politik. Hanya ngobrol biasa sambil memberikan masukan, kritik dan wejangan.
"Ngobrol banyak, wejangan juga banyak, kritik dan masukan juga banyak. Ngobrol masalah Solo dan lainnya," katanya.
Menurutnya, Mbak Puan juga ada kemarin gabung semua di hotel sebelum ke Airport. "Ada Pak Rudy, saya, Mbak Puan, Pak Sekjen. Bisa diartikan sendiri saja pertemuan itu," ungkap dia.
Ketika ditanya apakah ada Ganjar, Gibran mengatakan tidak ada. Karena beliau langsung ke Airport.
"Pak Ganjar kebetulan langsung ke Airport. Itu tidak lama, tidak menghitung sampai berapa lama," katanya.
Seperti diketahui, Ketuan Umum PDIP Megawati Sukarnoputri, Ketua DPP PDIP Puan Maharani, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto baru saja menghadiri acara tasyakuran pernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Sofia Gudono di Pura Mangkunegaran Surakarta, Minggu (11/12/2022) malam.
Kontributor : Ari Welianto
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Tak Lagi Menjabat Petugas Partai, FX Rudyatmo Pilih Kembali Jadi Tukang Las
-
Tak akan Pindah Partai! FX Rudy Tegaskan Siap Berjuang Menangkan PDIP di 2029
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Spesial!
-
7 Fakta Kasus Sapi Diracun di Nganjuk, Pelaku Incar Harga Murah dengan Modus Keji
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok