SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sempat menggelar pertemuan dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Sukarnoputri, Senin (12/12/2022) kemarin.
Dalam pertemuan yang digelar di Kusuma Sahid Hotel Price (KSPH) Solo, ada juga DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto serta Ketua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo.
Pertemuan tersebut digelar sebelum mengantar Megawati dan rombongan ke Airport untuk kembali ke Jakarta.
Hanya saja tidak ada Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo dalam pertemuan tersebut.
"Kemarin dipanggil ke hotel terus nganter ke Airport. Biasa, nyat ngono kui (memang seperti itu) dari dulu," terang Gibran saat ditemui, Selasa (13/12/2022).
Gibran mengakui jika pertemuan tersebut tidak ada pembahasan masalah politik. Hanya ngobrol biasa sambil memberikan masukan, kritik dan wejangan.
"Ngobrol banyak, wejangan juga banyak, kritik dan masukan juga banyak. Ngobrol masalah Solo dan lainnya," katanya.
Menurutnya, Mbak Puan juga ada kemarin gabung semua di hotel sebelum ke Airport. "Ada Pak Rudy, saya, Mbak Puan, Pak Sekjen. Bisa diartikan sendiri saja pertemuan itu," ungkap dia.
Ketika ditanya apakah ada Ganjar, Gibran mengatakan tidak ada. Karena beliau langsung ke Airport.
"Pak Ganjar kebetulan langsung ke Airport. Itu tidak lama, tidak menghitung sampai berapa lama," katanya.
Seperti diketahui, Ketuan Umum PDIP Megawati Sukarnoputri, Ketua DPP PDIP Puan Maharani, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto baru saja menghadiri acara tasyakuran pernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Sofia Gudono di Pura Mangkunegaran Surakarta, Minggu (11/12/2022) malam.
Kontributor : Ari Welianto
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
Terkini
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
PSI: Penyebar Fitnah Jokowi Resmikan Bandara IMIP Adalah Musuh Negara
-
Wali Kota Solo Setuju Soal Wacana 6 Hari Sekolah, Asal Roadmap Pendidikan Harus Jelas
-
KGPH Purboyo Terus Melawan, Maha Menteri Tedjowulan Beri Peringatan Tegas
-
Babak Baru Konflik Keraton Solo: PB XIV Bentuk Pemerintahan, Dana Hibah Pemkot Masih Dibekukan