SuaraSurakarta.id - Kecelakaan maut terjadi di KM 490 ruas tol Semarang-solo pada Kamis (24/11/2022). Kecelakaan itu melibatkan mobil Toyota Aplhard dengan truk trailer.
Saat ini aparat kepolisian langsung menangani peristiwa kecelakaan antara sebuah mobil Toyota Alphard yang menabrak truk trailer itu. Akibat kecelakaan itu tiga orang penumpangnya tewas.
Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Jawa Tengah Komisaris Besar Polisi Iqbal Alqudusy membenarkan peristiwa nahas yang melibatkan Toyota Alphard bernomor polisi AD 374 Z dengan truk trailer H 1913 AR tersebut.
"Ketiga korban meninggal dunia merupakan penumpang mobil Alphard," katanya.
Baca Juga: Daftar Korban Kecelakaan Maut KM 139 Tol Cipali
Kecelakaan itu bermula ketika mobil Alphard yang dikemudikan Jefri Fajar Rifai (42), warga Kabupaten Klaten, melaju dari arah Semarang menuju Solo dengan kecepatan cukup tinggi.
Saat sampai di KM 490, mobil Alphard menabrak bagian belakang truk yang melaju di depannya hingga akhirnya membanting setir ke kanan dan menabrak median jalan.
Dari laporan petugas di lapangan, kata Iqbal, sopir mobil Alphard diduga mengantuk sehingga kendaraannya oleng dan menabrak truk yang melaju searah di depannya.
Petugas kepolisian dan pengelola jalan tol yang memperoleh laporan kemudian melakukan evakuasi terhadap kendaraan yang mengalami kecelakaan serta para korban.
Adapun identitas ketiga korban meninggal dunia masing-masing Ivan (34) dan Mega Puspita (35) warga Ceper, Kabupaten Klaten, serta Eka Lestari (36) warga Kota Magelang. [ANTARA]
Baca Juga: Innalillahi, 3 Orang Tewas Akibat Kecelakaan di Tol Cipali KM 139, Ini Identitasnya
Berita Terkait
-
Kecelakaan Maut di Malaysia, 7 WNI Asal Lombok Tewas
-
Kabar Nahas Kecelakaan Tol Cipularang Buat Istri Sopir Truk Pingsan dan Tak Bisa Tidur Nyenyak
-
Detik-Detik Kecelakaan Maut di Tol Cipularang Terekam Dashcam! Truk Muatan Berat Terlibat
-
Truk Dibakar Massa, Sopir Penabrak Bocah di Teluknaga Tangerang Resmi Tersangka: Urine Positif Narkoba!
-
Jatmiko, Sopir Truk Penabrak Mobil Kru TVOne Terancam 6 Tahun Penjara
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Panwascam Banjarsari Segel 2 Kamar Indekos yang Simpan Beras dari Salah Satu Paslon
-
Longsor Hantam Rumah Warga di Kalikobok Sragen, Begini Kronologinya
-
Rekomendasi dan Tips Mendapatkan Harga Menginap Terbaik di Kota Solo
-
Jokowi, Gibran dan Selvi Ananda Nyoblos di Solo, Tapi Beda TPS, Mana Saja?
-
Solo Tuan Rumah Liga Nusantara 2024/2025, Ini Daftar Peserta dan Jadwalnya