SuaraSurakarta.id - Jumlah korban meninggal dunia dalam kecelakaan minibus Panca Tunggal di Dusun Kepuh Kulon, Nguntoronadi, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah, Senin (21/11/2022) malam, bertambah menjadi delapan orang.
"Dari hasil pendataan korban meninggal delapan orang, sebanyak 20 orang lainnya terluka," kata Kepala Bidang Humas Polda Jawa Tengah Komisaris Besar Iqbal Alqudusy dalam siaran pers di Semarang, hari ini.
Sebelumnya, diberitakan enam penumpang minibus nahas tersebut meninggal dunia di lokasi kejadian.
Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto turun langsung ke lokasi untuk menangani kejadian nahas tersebut.
Dydit menuturkan bahwa seluruh korban dalam kecelakaan tersebut selanjutnya dibawa ke RS Hermina Wonogiri.
Ia menjelaskan bahwa kecelakaan tersebut bermula ketika minibus bernomor polisi AD-1684-BG tersebut melaju di jalan dengan kontur menanjak.
"Minibus diduga tidak kuat menanjak hingga terperosok ke kolam milik warga," katanya.
Kecelakaan tersebut saat ini masih dalam penanganan Satlantas Polres Wonogiri. [Antara]
Baca Juga: Kecelakaan Tunggal di Wonogiri, Enam Penumpang Minibus Panca Tunggal Meninggal Dunia
Berita Terkait
-
Tak Terduga! SBY Spontan Hentikan Mobil dan Melukis di Pinggir Jalan Wonogiri
-
Percepat Pemulihan Pasar Kota Wonogiri, Ahmad Luthfi Kucurkan Rp1 M untuk Bangun Sarpras Darurat
-
6 Kuliner Khas Wonogiri yang Bikin Lebaran Makin Spesial Bersama Keluarga
-
Dari Grebeg Syawal Hingga Bodo-Bodo: Intip Tradisi Lebaran Khas Wonogiri
-
Mahasiswa KKN UNDIP Latih UMKM Bulurejo Kelola Laba Pakai Pembukuan Efektif
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Sajikan Kuliner Khas Solo, Respati Ardi Jajaki Kerja Sama dengan Wakil Wali Kota Bogor
-
Gibran Salat Jumat di Masjid Agung Solo Bareng Respati Ardi, Tedjowulan hingga Raja Kembar
-
Suara Perempuan di Ujung Tanduk: Fakta-fakta Kasus Laras Faizati dan Ancaman Kebebasan Berekspresi
-
Wali Kota Solo Targetkan Efisiensi Anggaran WFA Capai 29%, Dana Dialihkan ke Pembangunan
-
Perbedaan Toyota Alphard dan Vellfire: Mana yang Lebih Sesuai dengan Kebutuhan Anda?