SuaraSurakarta.id - Pemain mega bintang Cristiano Ronaldo tengah menjadi sorotan dunia. Hal itu, usai ia blak-blakan mengungkapkan kondisi Manchester United.
Ronaldo merasa dikhianati oleh klub yang pernah membesarkannya itu. Hingga akhirnya, mantan pemain Real Madrid membuat heboh dunia.
Diketahui, Cristiano Ronaldo melontarkan kritik ke Manchester United, kali ini dia menargetkan para pemain muda yang dianggapnya tidak memiliki mentalitas juang tinggi serta "tidak menghormati" rekan setim mereka yang lebih tua dan lebih berpengalaman.
Pernyataan itu dilontarkan Ronaldo dalam sebuah wawancara berdurasi 90 menit dengan Piers Morgan di Talk TV, yang menghebohkan dunia sepak bola setelah komentarnya yang menyebut Manchester United telah mengkhianatinya.
Baca Juga: Varane Tak Masalah Andai Manchester United Pecat Cristiano Ronaldo, Akui Prilaku CR7 Rugikan Tim
"Rasa lapar mereka berbeda," tambahnya dalam wawancara itu yang dikutip Daily Mail.
"Saya pikir mereka memiliki segalanya dengan lebih mudah, semuanya mudah, mereka tidak menderita dan itu membuat mereka manja.".
"Maksud saya bukan hanya beberapa pemain muda di Manchester United, tetapi semua tim di semua liga di dunia, pemain muda tidak sama dengan generasi saya," kata Ronaldo.
"Anda tidak bisa menyalahkan mereka karena itu adalah bagian dari kehidupan dan generasi baru, teknologi baru lebih mudah mengalihkan perhatian mereka."
Ronaldo mengatakan bahwa para pemain muda seharusnya mencontoh para pemain senior karena memiliki pengalaman yang berguna.
Baca Juga: Satu Pemain Manchester United yang Buat Cristiano Ronaldo Kagum, Profesional Sejati
"Menurut saya itu aneh karena saya ingat ketika masih berumur 18, 19, 20 tahun, saya selalu mencontoh pemain terbaik seperti Van Nistelrooy, Ferdinand, Roy Keane, dan Giggs - itulah mengapa saya bisa mempertahankan kesuksesan sedemikian lama," ujar mega bintang berusia 37 tahun tersebut.
Berita Terkait
-
4 Negara Pengirim Pemain Terbanyak di ASEAN All Star Hadapi Manchester United
-
3 Eks Manchester United yang Pernah Main di Liga Indonesia, Ada Rekan Sekamar Cristiano Ronaldo
-
Taktik MU Vs Lyon Dicontek Alex Pastoor, Bakal Diterapkan untuk Timnas Indonesia?
-
Patrick Kluivert Potensi Lepas 2 Pemain Timnas Indonesia ke Malaysia
-
3 Alasan Pilar Penting Timnas Indonesia Absen di Laga MU vs ASEAN All Stars
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita