SuaraSurakarta.id - Hasil IBL Indonesia Cup 2022, Dewa United Surabaya meraih hasil apik saat menekuk NSH Mountain Gold Timika, 62-53 pada hari terakhir babak penyisihan di GOR Sritex Arena, Rabu (9/11/2022).
Dengan hasil itu, Dewa United lolos ke perempat final setelah mengantongi enam poin, setelah menang atas Elang Pacific Caesar dan Satya Wacana Salatiga, yang artinya menjadi juara Grup A.
Kemenangan itu juga membuat tim asuhan pelatih Maximiliano menyapu bersih pertandingan babak penyisihan turnamen pramusim.
Melawan NSH, Dewa United turun dengan starting five Jason Christhoufer, Kaleb Ramot Gemilang, Dio Tirta Saputra, Jamarr Andre Johnson, dan Leonardo Effendy.
Mengutip laman resmi Dewa United, Jamarr dan kawan-kawan pun langsung tampil gemilang sejak kuarter pertama, yang mampu unggul jauh 25-6 dari NSH.
Sayang keunggulan jauh itu sempat dipangkas NSH yang unggul 22-14 di kuarter kedua, namun total poin masih dipimpin Dewa United dengan 39-28.
Kuarter ketiga pun kembali menjadi milik NSH setelah mengungguli Anak Dewa 11-9, dan mulai menipiskan ketinggalan menjadi 39-48 dari total poin.
Memasuki kuarter keempat, dominasi Anak Dewa masih berlanjut meski bermain sama kuat dengan NSH dengan skor 14-14.
Namun keunggulan Dewa United Surabaya sudah tidak bisa lagi dikejar NSH, menutup game ketiga di Grup A dengan kemenangan 62-53.
Pada pertandingan ini, Kevin Moses Poetiray menjadi pemain terbaik dengan mencetak 13 poin, tiga rebound dan dua assist.
Disusul Ferdian Dwi Purwoko dan Katon Adjie Baskoro yang kompak mengemas 10 poin.
"Mungkin hari ini kami main kurang agresif dan ada errornya, tapi puji Tuhan kami bisa menang," kata Kevin Moses.
"Kemenangan ini pun karena faktor tim, kita punya kekuatan yang lebih kolektif. Tadi instruksi coach Maxi supaya bermain agresif dan mendapatkan bola," imbuhnya.
Dewa United Surabaya selanjutnya akan melawan runner-up Grup B di perempat final IBL Indonesia Cup 2022, antara Satria Muda atau Amartha Hangtuah. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Tak Lagi Menjabat Petugas Partai, FX Rudyatmo Pilih Kembali Jadi Tukang Las
-
Tak akan Pindah Partai! FX Rudy Tegaskan Siap Berjuang Menangkan PDIP di 2029
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Spesial!
-
7 Fakta Kasus Sapi Diracun di Nganjuk, Pelaku Incar Harga Murah dengan Modus Keji
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok