SuaraSurakarta.id - Sekolah Tinggi Teknologi (STT) Warga Surakarta menggelar Wisuda Ahli Madya Program Diploma III Keteknikan Periode III 2022, Sabtu (5/11/2022).
Namun sebelum proses wisuda, puluhan mahasiswa sudah diterima di sejumlah perusahaan besar di Indonesia.
Wakil Bidang Akademik, Haikal S.T, M.T menjelaksan, pihaknya memiliki team Career and Development Center (CDC) yang membantu mahasiswa dalam pengembangan karir.
"Jadi sebelum lulus, mahasiswa kita bekali dengan pelatihan-pelatihan pengenalan dan persiapan karir di dunia kerja dan industri. Juga layanan penyaluran kerja mulai setelah mahasiswa mendapatkan SKL (surat keterangan lulus-red)," kata Haikal, Sabtu (5/11/2022).
Dia memaparkan, deretan perusahaan yang sudah menerima mahasiswa STT Warga Surakarta antara lain PT Sapta Indra Sejati (Adaro Service), PT Indonesia Stanley Electric, PT Fonco International Pharmaceuticals, PT Beta Pharmacon, PT Chemco Harapan Nusantara, PT Graha Farma, PT Haneda Engineering Indonesia, ADR Group, PT Putra Perkasa Abadi, PT Indogunta.
Haikal menambahkan, sedangkan saat ini banyak mahasiswa yang diwisuda, Sabtu (5/11/2022), yang masih berproses di beberapa perusahaan ternama di Indonesia melalui layanan CDC antara lain PT Dharma Henwa, PT Kalbe Group Company, PT Lion Wings, PT Reiken, PT Merchindo Global Manufactur, PT Dankos, PT Hexpharm, PT Indogunta dan PT Minori.
Lebih lanjut, CDC STT Warga Surakarta mewadahi lulusan untuk bergabung dalam group Telegram yang berisi penyampaian informasi, dan komunikasi terkait kesempatan, layanan karir yang sering pula dibantu oleh para alumni.
"Mahasiswa yang diwisuda pada kesempatan kali ini yang belum proaktif dalam menggunakan layanan ini, bisa dimotivasi untuk segera berproses disetiap kesempatan yang telah dilayankan oleh team CDC agar bisa segera mendapatkan kesempatan karir yang baik," paparnya.
Sementara itu, mahasiswa, Alvin Yoga mengatakan, sangat terbantu dengan layanan CDC. Bahkan, sebelum lulus dia telah diterima bekerja.
Baca Juga: 4 Manfaat Pentingnya Mencintai Pekerjaan, Jadi Lebih Ringan
Dia bersyukur dan berterima kasih, karena dapat langsung bekerja untuk membantu orangtua yang selama ini membiayai kuliahnya.
"Karena, sebelum selesai kuliah sudah diterima kerja. Jadi, setelah lulus kali ini bisa langsung menyalurkan ilmu sekaligus membantu orang tua," ucap wisudawan yang berasal dari jurusan D3 Teknik Elektronika itu.
Dalam Wisuda Ahli Madya Program Diploma III Keteknikan Periode III 2022, STT Warga Surakarta meluluskan 256 mahasiswa. Dengan rincian 188 lulusan program studi D3 Teknik Mesin, 53 lulusan D3 Teknik Elektronika dan 15 mahasiswa lulus dari program studi Teknik Kimia Tekstil.
Berita Terkait
-
Pendidikan Adik Irish Bella Sean Ivan Ria de Beule, Diduga Bikin Konten Flexing Mobil Mewah Kakak Ipar
-
4 Rekomendasi Jurusan Kuliah untuk Kamu yang Punya IQ Tinggi, Mau Coba?
-
Tips Menghindari Kesalahan karena Tidak Memperhatikan Detail Penting
-
Pendidikan Najwa Shihab Vs Farhat Abbas, Sesama Sarjana Hukum Tapi Beda Kelas
-
Wapres Gibran ke Mendikdasmen: Zonasi Sekolah Harus Dihilangkan!
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
12 TPS di Solo Ternyata Rawan Bencana Banjir, KPU Gerak Cepat Lakukan Ini
-
Menkes Lengkapi Dokter Ahli Emirates Indonesia Cardiology Hospital di Solo
-
Hari Terakhir Kampanye, Jokowi dan Ahmad Luthfi Bakar Semangat Warga Boyolali
-
Samsung Galaxy A35 5G RAM Berapa?
-
Ojo Ditiru Lur! Asyik Nongkrong Sambil Pesta Miras di Nusukan, Empat Pemuda Diamankan Tim Sparta