Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Selasa, 01 November 2022 | 13:05 WIB
Asisten pelatih Persis Solo Youth, Hariyanto Prasetyo atau Tommy. [Dok Persis Solo]

SuaraSurakarta.id - Dua asisten pelatih Persis Solo Youth, Sofie Imam Faizal (pelatih fisik) dan Haryanto Prasetyo (pelatih U-18 serta U-16 ), dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-20 di Turki.

Keduanya menyusul empat pemain Persis Youth yang sudah berada dalam pemusatan latihan Timnas U-20 di Turki sejak 15 Oktober lalu yakni Erlangga Setyo, Aulia Ramadhan Lubis, Marcell Januar, dan Zanadin Faris.

Pemanggilan kedua sosok itu dikabarkan sebagai persiapan menghadapi Timnas Indonesia menghadapi SEA Games 2023 mendatang.

Dari informasi yang didapatkan Suarasurakarta.id,  pelatih kepala Timnas Indonesia menghadapi SEA Games 2023 mendatang mengarah ke sosok Nova Arianto.

Baca Juga: Bakal Terbang ke Turki dan Spanyol, Dua Asisten Pelatih Persis Youth Academy Ikut Pemusatan Latihan Timnas U-20

Shin Tae-yong dipastikan tak mendampingi Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2023. Pasalnya, ajang tersebut berdekatan dengan Piala Dunia U-20 2023.

SEA Games 2023 akan berlangsung pada 5-16 Mei. Sementara Piala Dunia U-20 akan berlangsung lima hari setelahnya.

Berbagai pihak menilai sosok Nova Arianto disebut paling matang untuk mengisi posisi pelatih kepala mengingat paham betul filosofi Shin Tae-yong.

Haryanto mengaku bangga atas pemanggilan yang diterimanya dan bertekad tidak akan menyia-nyiakan kepercayaan yang diperoleh.

"Hal ini, akan menjadi pengalaman yang sangat luar biasa karena juga sangat penting untuk karir saya. Saya membawa nama besar Persis. Pemanggilan ini, kepercayaan yang tidak bisa dinilai bagi saya," kata Haryanto.

Baca Juga: Prediksi Timnas Indonesia U-19 vs Moldova di Laga Uji Coba Malam Ini

Di sisi lain dia juga akan berusaha menyesuaikan diri dengan kultur gaya permainan terapan Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia U-20 telah menjalani pemusatan latihan di Turki sejak 15 Oktober dan rencana selesai pada 5 November. Pemusatan latihan akan terus berlanjut hingga tanggal 5 Desember 2022 dan akan berpindah menuju Spanyol.

Load More