SuaraSurakarta.id - Persis Solo terus memanaskan mesin di jeda kompetisi BRI Liga 1 2022/2023.
Tim Laskar Sambernyawa berencana menggelar Tur Jatim dengan menghadapi Gresik United dan Persekabpas Pasuruan.
"Rencananya minggu ini lawan Gresik United dan Persekabpas, kemungkinan akhir pekan," kata Media Officer Persis Solo, Bryan Barcelona kepada Suarasurakarta.id, Selasa (18/10/2022).
Caretaker pelatih Persis Solo, Rasiman memaparkan, agenda uji coba ini dirancang untuk memberikan atmosfer kompetisi kepada Alexis Messidoro dan kawan-kawan.
Baca Juga: Fix, PSSI Pastikan Kompetisi BRI Liga 1 Kembali Mulai 25 November 2022
Pekan lalu, tim yang bermarkas di Stadion Manahan itu juga menghadapi dua tim Jawa Timur yakni Persinga Ngawi dan NZR Sumbersari.
"Uji coba untuk menjaga momen para pemain dalam atmosfer kompetisi," tegas Rasiman.
Dengan format laga uji coba kandang-tandang, Rasiman berharap kondisi pemainnya tetap terjaga dengan maksimal di tengah jeda Liga 1 musim 2022-2023.
Sehingga nanti, kata dia, mereka akan berada dalam kondisi yang sama dan siap ketika Liga 1 kembali bergulir pada akhir November 2022.
"Tentu ada harapan dari tim pelatih dengan menerapkan format latihan tersebut, para pemain bisa menjaga kondisi di level terbaik," paparnya.
Baca Juga: Sebelum Kompetisi Kembali Bergulir, Yoyok Sukawi Sebut Bakal Ada Pelatihan untuk Penyelenggara Liga
Sebelumnya, Persis Solo menjalani dua laga uji coba sekaligus melawan klub Liga 3 di Stadion Sriwaru dan Stadion Sriwedari pada Sabtu (15/9/2022) pagi dan sore.
Berita Terkait
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
-
Tyronne del Pino Absen, 3 Pemain Ini Bisa Kacaukan Pertahanan Bali United
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
-
FIFA Nilai Persib Klub Paling Profesional se-Indonesia, Bobotoh: Semoga Jadi Pelecut Buat Klub Lain
-
Bayang-bayang Pemecatan Menghantui, Carlos Pena Umbar Janji
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
Kasus 'Kencing' Pertalite Terbongkar: Polres Sukoharjo Bekuk Mafia BBM Subsidi