SuaraSurakarta.id - Masih hangat kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang melibatkan pasangan Rizky Billar dan Lesti Kejora, kini kejadian serupa terjadi di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.
Adalah wanita bernama Sri Suyatmi (50) warga Dukuh Sewengi RT 03/ RW 03, Kembang, Gladagsari, Boyolali, yang ditemukan sudah tidak bernyama, Kamis (13/10/2022) sekitar pukul 12.00 WIB.
Sedangkan, pelaku merupakan suami korban yakni Tarman (40), warga Dukuh Sepi RT 02/ RW 06, Desa Jrakah, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali.
Menurut Kepala Seksi Humas Polres Boyolali AKP Dalmadi, pelaku Tarman kini sudah diamankan dan ditahan untuk pemeriksaan lebih lanjut di Markas Polres Boyolali.
Peristiwa kasus pembunuhan terhadap korban terungkap ketika pelaku Tarman menyerahkan diri ke Polsek Selo setelah melakukan penganiayaan terhadap istrinya hingga meninggal dunia di rumah korban, Desa Kembang, Kecamatan Gladaksari, yang ditangani Polsek Ampel.
Polsek Ampel kemudian mendapatkan informasi dari Polsek Selo bahwa ada seorang laki-laki yang menyerahkan diri ke Polsek Selo terkait dugaan kasus penganiayaan atau KDRT.
Kasus KDRT itu, yang menyebabkan korban istri meninggal dunia.
Petugas Unit Reskrim Polsek Ampel setelah mendapat laporan menuju ke lokasi kejadian perkara (TKP) dan ternyata benar bahwa korban saat ditemukan dalam keadaan meninggal terlentang dengan mulut tersumpal celana dalam warna ungu, dan badan tertutup selimut.
Polisi kemudian melakukan penyelidikan meminta keterangan saksi dan memeriksa jasad korban yang kemudian dibawa ke RSUD Dr. Moewardi Surakarta untuk dilakukan autopsi.
"Pelaku kini ditahan di Mapolres Boyolali untuk pemeriksaan lebih lanjut. Motif pelaku melakukan penganiayaan atau KDRT terhadap istrinya baru didalami," katanya. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
- Cari Mobil Bekas Matic di Bawah Rp50 Juta? Ini 5 Pilihan Terbaik yang Tak Lekang oleh Waktu
Pilihan
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
Terkini
-
Peran Krusial Inovasi dalam Visi Bebas Asap PMI: Komitmen untuk Pengurangan Risiko
-
Penceramah Kontroversial Zakir Naik Bakal ke Solo, Wali Kota Ingatkan Hal Ini
-
Believe: Air Mata Haru dan Kobaran Patriotisme Penuhi Solo Bersama Keluarga TNI
-
Empat Pesilat di Sukoharjo Jadi Korban Pembacokan OTK, 2 Motor Dibakar
-
Penceramah Kotroversial Zakir Naik Bakal ke Solo, Ini Respon FKUB hingga Kemenag