SuaraSurakarta.id - Pengamanan maksimal dilakukan jajaran Polresta Solo di lokasi Pasar Malam Sekaten di Alun-alun Keraton Kasunanan Surakarta.
Wakapolresta Solo, AKBP Gatot Yulianto mengatakan, pihaknya menurunkan 100 personel untuk melakukan pengamanan secara bergantian.
"Selama pengamanan akan ada Tim Sparta yang berkeliling menggunakan sepeda motor di lokasi Pasar Malam Sekaten," kata Gatot Yulianto, Selasa (20/9/2022).
Gatot memaparkan, pihaknya bakal menindak tegas sejumlah orang yang bertindak kriminal yang saat ini tengah merajalela di arena Sekaten.
Polresta Solo, lanjutnya, siap menindak tegas segala bentuk aksi kriminalitas yang mengganggu keamanan dan kenyamanan warga Solo, khususnya di lokasi Pasar Malam Sekaten.
Sejumlah laporan terkait pencurian maupun pencopetan telah diterima pihak kepolisian. Hal ini ditindaklanjuti serius jajaran Polresta Solo untuk menangkap para pelaku kriminal.
"Pelaku kriminal akan kita sikat. Kami juga menempatkan pengamanan secara tertutup dan terbuka di sekitar lokasi untuk melakukan pengamanan dan memonitor lokasi," tegasnya.
Sebelumnya, sejumlah kasus pencurian terjadi di kawasan Pasar Malam Sekaten Keraton Kasunanan, Pasar Kliwon, Solo.
Laporan tindak pidana tersebut bahkan sudah diterima oleh Polsek Pasarkliwon, Solo sehari sebelum pasar malam beroperasi atau pada 15 September 2022.
Baca Juga: Masyarakat Antusias dengan Sekaten, Petugas Parkir: Dari Sore Udah Ramai
Para pelaku mencuri barang berharga milik kru dan stan Pasar Malam Sekaten Solo yang menginap di lokasi.
Kepada wartawan, Kapolsek Pasarkliwon, AKP Marwanto menjelaskan sudah ada 7 laporan kehilangan dalam 5 hari terakhir, dengan rincian dua dompet dan 5 handphone.
"Beberapa ada yang melapor ke Polsek, beberapa ke Polres," katanya.
Pada Senin (19/9/2022), sekitar pukul 06.00 WIB, kru dan warga yang beraktivitas di kawasan Pasar Malam Sekaten tepatnya di Alun-Alun Selatan digegerkan dengan aksi pencurian yang dilakukan Heri Gunawan warga, Semanggi Pasarkliwon.
Menurut Kapolsek, Hari sempat dihajar massa sebelum diamankan oleh Polisi. Tersangka pada saat diamankan megalami luka berdarah di kepala dan bengkak di bagian muka akibat dipukuli warga. Sedangkan, tumit kaki sebelah kanan luka robek akibat benda tajam.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Suara Perempuan di Ujung Tanduk: Fakta-fakta Kasus Laras Faizati dan Ancaman Kebebasan Berekspresi
-
Wali Kota Solo Targetkan Efisiensi Anggaran WFA Capai 29%, Dana Dialihkan ke Pembangunan
-
Perbedaan Toyota Alphard dan Vellfire: Mana yang Lebih Sesuai dengan Kebutuhan Anda?
-
Cerita ASN Solo yang WFA Pilih di Wedangan, Sempat Terganggu Sama Obrolan Pengunjung Lain
-
Jokowi Blak-blakan Ungkap Pertemuan Rahasia dengan Dua Tersangka Kasus Ijazah Palsu di Solo