SuaraSurakarta.id - Kepala pelatih tim nasional (timnas) sepakbola Indonesia U-16 Bima Sakti memberikan klarifikasi mengenai teriakan local pride yang dilakukan oleh pelatih kiper Markus Horison ketika selebrasi garuda muda U-16 menjuarai AFF 2022.
Bima menuturkan bahwa Markus tidak mempunyai maksud tertentu, menurutnya yang dilakukan oleh Markus hanyalah hal spontan lantaran tim asuhnya berhasil menjuarai AFF 2022.
"Tujuannya bukan itu, karena itu spontanitas coach Markus sam coach Gilang," katanya dalam video yang diunggah oleh akun tiktok @sport77official dikutip pada Jumat (19/8/2022).
Kemudian sebagai pelatih kepala, Bima menyampaikan permohonan maaf kepada pihak-pihak yang merasa tersinggung dengan ucapan Markus dan Gilang.
Baca Juga: 5 Pelatih yang Layak Gantikan Bima Sakti Tukangi Timnas Indonesia U-16 dan 4 Berita Bola Terkini
"Kalau ada yang merasa tersinggung ya saya pada kesempatan ini saya mohon maaf," ucapnya.
Ia kemudian memaparkan bahwa dalam tim asuhannya itu pun juga terdapat pemain naturalisasi.
"Kemudian kalau dibilang masalah mungkin naturalisasi, sebenarnya kita di tim kita juga ada Ji Da-Bin," katanya.
" jadi nggak akan ada tujuan untuk mendiskriminasikan siapa-siap, nggak ada," sambungnya.
Lantas video itupun mendapat beragam tanggapan daei warganet.
Baca Juga: 5 Pelatih Top Indonesia yang Seangkatan dengan Bima Sakti
"Coach bima memang paling cocok untuk jadi coach timnas muda, humble banget," ucap akun @******ki.
"Dari dulu pas jadi pemain, emang pak bima ini good attitude," ujar akun @******ri.
"Coach Bima melindungi si coach yang satu itu.. makasih coach Bima..tetap bijak," tutur akun @*****am.
Kontributor : Sakti Chiyarul Umam
Berita Terkait
-
Legenda: Kisah PSSI Primavera 'Berguru' ke Klub Liga Italia, Kini Cetak Pelatih Top untuk Timnas Indonesia
-
On This Day: di Balik Skuad Mewah Antar PSM Makassar Juara Liga 1 1999/2000, 5 Sosok Ini Jadi Legenda Paling Subur
-
Biodata Quenay Soewarto, Pemain Muda Feyenoord yang Namanya Jawa Banget
-
Ironi Listrik Subsidi: Rumah Gedongan vs Gubuk Pemain Timnas U-16
-
Nova Arianto Samai Pencapaian Bima Sakti di Piala AFF U-16 2024, Soal Apa?
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Cerita Bahlil Lahadalia Kesengsem dengan Kuliner Soto Fatimah: Rasa Khasnya Paten
-
Kampanye di Sragen, Bahlil Lahadalia Sebut Ahmad Luthfi Punya Jaringan Pusat
-
Tok! Terdakwa Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga Boyolali Divonis Seumur Hidup
-
Blusukan Bareng Respati-Astrid di Proyek Rel Layang Joglo, Jokowi Titip Pesan Ini
-
Jokowi Tanggapi Putusan Bawaslu Soal Prabowo Dukung Ahmad Luthfi-Taj Yasin