SuaraSurakarta.id - Persis Solo kembali belum bangkit dari serangkain hasil negatif di awal kompetisi BRI Liga 1 2023/2024.
Kali ini tim yang berjuluk Laskar Sambernyawa menelan kekalahan 1-2 atas tamunya Persita Tangerang di Stadion Manahan Solo, Minggu (14/8/2022) malam.
Meski Persis Solo unggul lebih dahulu di laga ini di babak pertama lewat gol penalti Alexis Messidoro.
Namun, di babak kedua Persita mampu berbalik unggul dengan mencetak dua gol lewat eksekusi dingin Norberto Ezequiel Vidal dan Ramiro Fergonzi .
Baca Juga: Aji Santoso Minta Maaf Persebaya Gagal Amankan Kemenangan Lawan Madura United
Kekalahan keempat secara beruntung yang didapat Persis Solo jelas semakin membuat mereka terbenam di dasar klasemen.
Sedangkan bagi Persita, kemenangan tersebut membawa mereka ke posisi keempat klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 9 poin dari empat laga.
Akibat kekalahan tersebut, para suporter pun ramai mengungkapkan kekecewaan dengan menuliskan komentar negatif di akun instagram @persisofficial.
Bahkan ada seorang suporter yang menyerukan untuk memboikot Persis Solo jika pelatihnya masih dipegang Jaksen F Tiago.
"Hobimu kok lose streak toh sis," kata akun @adhe**.
Baca Juga: Hasil BRI Liga 1 2022/2023: Tercomeback, Persis Solo Dibungkam Persita Tangerang di Stadion Manahan
"JFT mbok rasah nunggu dipecat, mbok tulung mengundurkan diri saja," tutur akun @wahyu**.
"Seng diganti pelatihmu, dudu pemain asingmu," ungkap akun @zona**.
"Dan kalau masih #JFTOut yang masih pegang posisi pelatih, kalian harusnya boikot tidak nonton semua laga Persis bail home maupun away. Bukan tak mau percaya dongengnya Irfan Bachdim, tapi buktinya sudah jelas kan apa yang terjadi di lapangan," sahut akun @riskian**.
"JFT udah kolot taktiknya waktunya cari yang modern," tandas akun @jabodeta**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
-
FIFA Nilai Persib Klub Paling Profesional se-Indonesia, Bobotoh: Semoga Jadi Pelecut Buat Klub Lain
-
Bayang-bayang Pemecatan Menghantui, Carlos Pena Umbar Janji
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
-
Bojan Hodak Sebut Bali United Kerap Repotkan Persib, Rekor H2H Jadi Bukti
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
Kasus 'Kencing' Pertalite Terbongkar: Polres Sukoharjo Bekuk Mafia BBM Subsidi