SuaraSurakarta.id - Band metal asal Amerika Serikat, Dream Theater akan menggelar konser di Area Parkir A dan B Stadion Manahan Solo, Rabu (10/8/2022) malam.
Konser pertama artis dunia di Indonesia setelah pandemi Covid-19, rencana akan ditonton gubernur hingga ketua umum partai.
Untuk Presiden Joko Widodo (Jokowi), dipastikan tidak akan menonton konser meski mendapat undangan dari salah satu personel Dream Theater.
"Enggak nonton," terang Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka saat ditemui rumah dinas Loji Gandrung, Selasa (9/8/2022).
Baca Juga: Jokowi Jelang Penetapan Tersangka Baru Kematian Brigadir J: Ungkap Apa Adanya
Informasi yang diterima, jika Presiden Jokowi akan melakukan kunjungan kerja di daerah Soloraya, yakni di Sukoharjo dan Boyolali pada Kamis, (11/08/2022).
"Langsung balik kamis itu, enggak nginep. Langsung balik setelah mengecek sawah atau pertanian. Sebelumnya kelihatannya ke Kalimantan dulu," ungkap putra sulung Presiden Jokowi ini.
Ketika ditanya apakah Presiden Jokowi tidak kecewa tidak melihat konser band progresif rock mengingat suka dengan musik rock.
Gibran mengatakan, jika dirinya tidak bisa mengatur jadwal Presiden.
"Kenapa gelo, saya ga bisa ngatur jadwalnya beliau. Padahal yang mainan piano udah ngundang beliau. Saya juga sudah sampaikan," jelas dia.
Baca Juga: Kasus Brigadir J Dianggap Bukan Hal Biasa Lagi, Legislator PDIP: Presiden Sudah 4 Kali Beri Atensi
Gibran menjelaskan, saat konser Dream Theater nanti sejumlah tokoh akan nonton. Hanya saja, Gibran enggan menjelaskan siapa saja tokoh-tokoh tersebut.
"Ada Pak Ganjar. Ada beberapa juga lupa namanya, pokoknya beberapa. Ada ketua umum partai juga, lihat besok saja ya," sambungnya.
Sementara itu penyelenggara konser dari Rajawali, Anas Syahrul Alimi mengatakan jika sejauh ini belum ada konfirmasi jika Presiden Jokowi akan datang.
Diakuinya, memang video yang beredar dan menyingung Pak Jokowi diminta nonton itu murni dari Dream Theater.
"Belum ada tanggapan dari istana soal Pak Jokowi, mungkin ini hari kerja dan beliau sibuk. Itu murni dari mereka ketika kita minta buat video testimoni karena tidak bisa ikut prescon, mungkin mereka sangat tahu bahwa presiden kita adalah penggemar musik rock maka diundang," tanda dia.
"Mereka juga tahu jika ini adalah kota asalnya Pak Jokowi," imbuhnya.
Untuk persiapan seandainya Pak Jokowi datang tidak ada, biasa saja persiapannya. Semuanya masih pengamanan normal.
"Pengamanannya masih normal. Tidak ada persiapan khusus," pungkas dia.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Gibran Minta PPDB Online Zonasi Dihapus, Apa Gantinya?
-
Gibran Rakabuming Raka Naik Pesawat Kelas Ekonomi, Selvi Ananda Kedapatan Pakai Jam Tangan Harga Fantastis
-
Momen Gibran Naik Pesawat Kelas Ekonomi Bikin Kaos Belasan Juta Selvi Ananda Disorot Lagi: Sok Sederhana!
-
Apa Itu Es Cekek? Minuman Bocah Yang Ditukar Wapres Gibran Dengan Susu
-
44 Unggahan Lenyap, Ada Akun Kaskus Lain yang Hapus Postingan Fufufafa?
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
Solo Tuan Rumah Liga Nusantara 2024/2025, Ini Daftar Peserta dan Jadwalnya
-
Patroli Gabungan Skala Besar Jelang Pilkada Solo, Menyisir Penjuru Kota Bengawan
-
Langkah Strategis Disiapkan Polresta Solo Amankan Pilkada 27 November
-
Cuti Selesai, Teguh Prakosa Kembali Jabat Wali Kota Solo
-
12 TPS di Solo Ternyata Rawan Bencana Banjir, KPU Gerak Cepat Lakukan Ini