Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Sabtu, 23 Juli 2022 | 08:07 WIB
Video viral menampilkan Wakapolres Tual Kompol Syahrul Wahab menghalau bentrokan kelompok pemuda di Kabupaten Tual, Maluku meski kakinya tertancap anak panah. [Instagram @kabarnegri]

SuaraSurakarta.id - Video viral menampilkan sejumlah anggota polisi menghalau bentrokan kelompok pemuda di Kabupaten Tual, Maluku.

Dalam video yang diunggah akun Instagram @kabarnegri dan dilansir Suarasurakarta.id, Sabtu (23/7/2022), aksi heroik dilakukan Wakapolres Tual, Kompol Syahrul Awab saat menghalau massa.

Betapa tidak, Syahrul membubarkan kelompok pemuda yang bertika dengan kondisi kaki kanan masih tertancap anak panah.

Dari informasi yang dihimpun, anak panah tak hanya mengenai paha kanan Syahrul. Namun anggota polisi bernama Bripda Ilham Akbar terkena anak panah di kening.

Baca Juga: Polisi Meminta Pelaku Penembakan Istri Tentara yang Belum Ditangkap Menyerahkan Diri

"Ayo segera Pulang.  Jangan sampai kalian menjadi korban, cukup saya saja yang jadi korban," teriak Kompol Syahrul Awab dalam video tersebut.

Bentrok antar kelompok pemuda itu yang melibatkan pemuda kompleks SKB Un dan pemuda kompleks Wearhir ini terjadi, Sabtu (16/7/2022) silam sekira pukul 00.25 WIT.

Dalam bentrokan itu, kedua kelompok pemuda terlibat saling serang menggunakan batu, busur panah dan sejumlah alat tajam lainnya.

Video aksi heroik Kompol Syahrul Awab itu mendapat tanggapan positif dari warganet di kolom komentar.

"Ya Ampun, nggak kebayang sakitnya, berwibawa banget seperti tidak terjadi apa-apa," tulis @kallm***.

Baca Juga: Kemanusiaan, jadi Alasan Polisi Bebaskan Nikita Mirzani, Kok Bisa? Ini Permohonan Sakti sang Pengacara

"Sehat selalu orang baik," tambah @vieh***.

"Nyerinya bukan main itu," tulis @hyk.yes****.

"Bapak polisi seperti ini yang harusnya naik pangkat yang menduduki posisi stategis," tambah @natural****.

"Sehat selalu Pak Wakapolres," tulis @dikiadh***.

Load More