Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Jum'at, 22 Juli 2022 | 20:54 WIB
Persis Solo secara resmi merilis jersey di Liga 1 2022/2023.. [Ayosolo/Budi Cahyono]

SuaraSurakarta.id - Persis Solo secara resmi merilis jersey di Liga 1 2022/2023. Tak hanya jersey, skuad tim Laskar Sambernyawa juga resmi diperkenalkan dalam acara yang berlangsung di Hotel Swissbell Gilingan Solo, Kamis (21/7/2022) malam.

Seperti diketahui, ada empat jersey yang diperkenalkan ke publik.

Empat jersey itu adalah jersey home warna merah, away warna putih. Sementara jersey kiper didominasi warna hitam dan hijau tosca.

Dengan mengusung konsep Sambernyawa Bangkit, desain jersey home dan away yang didominasi motif Bayik Kawung ini memiliki beberapa pemaknaan.

Baca Juga: 5 Klub Calon Kuat Juara Liga 1 2022/23 dan 4 Berita Bola Terkini

Namun, pendukung Persis Solo maupun masyarakat umum harus siap merogoh kocek dalam-dalam jika ingin membeli jersey tersebut kategori player issue.

"Untuk jersey yang sedang saya pakai ini (player issue) di harga Rp799 ribu. Nanti untuk replika Rp400 ribu sekian,” ungkap salah satu pemilik saham Persis Solo, Kaesang Pangarep.

Jika dibandingkan musim lalu, harga jersey Persis Solo terpaut cukup jauh. Saat berlaga di Liga 2 2021, harga jersey dibanderol Rp449.000 untuk jersey player issue.

Dengan harga itu, pembeli akan mendapatkan exlusive box, jersey player issue, authenticity card, dan sticker pack.

Sementara jersey replika Persis Solo dijual seharga Rp249.000 dan akan mendapatkan paket jersey replika serta sticker pack.

Baca Juga: Back-to-back Juara Liga 1, Harga Jual Bali United Meningkat

Load More