SuaraSurakarta.id - Gelaran ASEAN Para Games 2022 (APG) akan berlangsung di Kota Solo, 30 Juli hingga 6 Agustus mendatang.
10 Hari jelang pembukaan, segala persiapan terus dilakukan. Sementara untuk venue pertandingan dipastikan telah siap.
Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali, menegaskan kesiapan Indonesia menjadi tuan rumah APG membuktikan kepedulian pemerintah Indonesia kepada kaum difabel.
"Saya juga ingin menyampaikan bahwa ini adalah bukti dari pemerintah memberikan kesempatan yang sama kepada teman-teman difabel maupun nondifabel," kata Zainudin Amali dilansir dari ANTARA, Rabu (20/7/2022).
Baca Juga: ASEAN Para Games 2022: Ratusan Atlet dan Official NPC Indonesia Ikuti Tes PCR
Indonesia menjadi tuan rumah APG ke-11 yang akan berlangsung di Kota Solo pada 30 Juli - 6 Agustus 2022.
"Sebenarnya, kita ini kan sudah berpengalaman menjadi tuan rumah multi even, bahkan sampai tingkat Asia, yakni Asian Games dan Asian Para Games 2018," kata Menpora.
Dalam pergelaran Asian Para Games 2018 lalu, kata dia, semua berjalan sukses, dan semua pihak, termasuk yang dari luar negeri, menyatakan kepuasannya terhadap penyelenggaran Indonesia.
Selain itu, Menpora mengungkapkan Indonesia juga berkali-kali menjadi tuan rumah SEA Games, juga APG, dan khusus untuk Kota Solo adalah yang kedua kalinya.
Dari laporan dan pengecekan langsung yang dilakukannya di lapangan, menurut Amali, semua persiapan APG 2022 berjalan lancar, termasuk "opening" dan "closing ceremony".
Baca Juga: ASEAN Para Games 2022: INASPOC Siapkan Penerbangan Langsung ke Solo
"Jadi sebenarnya, walaupun dalam waktu yang singkat kita ditunjuk untuk menjadi tuan rumah, tapi karena kesiapan infrastruktur yang ada, kesiapan SDM kita, jadi kita sebenarnya tidak kaget lagi," katanya.
Berita Terkait
-
Mengenal Nganten Keris: Upacara Pernikahan Agus Difabel yang Diwakili Keris
-
PSSI Serahkan 60 Nama Pemain Indonesia ke Pelatih Belanda, PT LIB: Kami Tak Memaksa
-
Kopicek: Ketika Komunitas Mata Hati Mengubah Stigma Tunanetra Melalui Kopi
-
Tak Mau Beda-bedakan, Ivan Gunawan Berdayakan Lansia dan Difabel Jadi Karyawan
-
Panasonic-GOBEL ART with HEART Resmi Digelar, Wujud Nyata Inklusivitas dalam Dunia Seni
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang