SuaraSurakarta.id - Sejumlah ATM di Sidoarjo, Jawa Timur, menjadi incaran penjahat. Dalam beberapa hari, tiga unit ATM rusak setelah penjahat mencoba membobolnya, tetapi gagal.
Percobaan pembobolan pertama terjadi pada mesin ATM milik Bank Jatim yang berada di depan kantor Badan Pelayanan Pajak Daerah Kabupaten Sidoarjo, Jalan Pahlawan atau sekitar 100 meter dari pos polisi Bunderan Taman Pinang, Minggu (17/7/2022).
Ajun Inspektur Polisi Satu Andre, saksi yang pertamakali mengetahui adanya kerusakan pada ATM, mengatakan pintu cover brankas dalam keadaan rusak ketika dia hendak menarik uang. Temuan itu kemudian dia laporkan ke anggota polisi terdekat.
Setelah dilakukan pemeriksaan terhadap mesin ATM Bank Jatim, brankas dan isinya aman.
Baca Juga: Gerombolan Maling di Batam Bobol ATM BNI yang Baru Diisi Uang Rp 400 Juta
Masih pada hari yang sama, percobaan pembobolan mesin ATM kedua terjadi di Pasar Wonoayu.
Penjahat mencoba mengambil uang dalam mesin ATM Mandiri dan mesin ATM BNI.
Indra, saksi yang pertamakali mengetahui adanya kerusakaan mesin ATM, segera melaporkan temuan ke petugas Polsek Wonoayu.
“Pelaku tidak berhasil mendongkel atau mengeluarkan brankas ATM. Tidak ada kerugian uang yang diambil, melainkan menimbulkan mesin ATM rusak,” katanya.
Percobaan pembobolan ketiga terjadi di mesin ATM Bank Jatim yang berada di depan Maspion II, Jalan Muh. Mangundirjo Banjarkemantren Buduran.
Dalam laporan Beritajatim tidak disebutkan bagaimana perkembangan penyelidikan kasus itu.
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Kesetiaan Cinta Ahmad Luthfi dan Pesan Amanah dari Mendiang Sang Istri
-
Tas Mewah Kaesang Pangarep Dipertanyakan, LP3HI dan MAKI Gugat Bea Cukai Solo
-
Rokok Polos Ancam Ribuan Pekerja! Petani, Buruh dan Akademisi Bersuara
-
SK Dinilai Langgar Undang-undang, Sayap PPP Laporkan Menteri Hukum ke Prabowo Subianto
-
Kebijakan Kemasan Polos: Ancaman Besar bagi Ekonomi Petani Tembakau Jateng