SuaraSurakarta.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta, segera memindahkan ratusan pedagang Pasar Malam Ngarsopuro atau Night Market Ngarsopuro menyusul rencana penataan koridor di kawasan tersebut.
Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perindustrian (Dinkopukmperin) Kota Surakarta Wahyu Kristina mengatakan sosialisasi telah dilakukan kepada 200 pedagang yang biasa berjualan di Pasar Malam Ngarsopuro.
Ia mengatakan mulai Sabtu (16/7/2022) para pedagang tersebut akan menempati lokasi baru di sisi barat Stadion Sriwedari, tepatnya mulai dari Simpang Sriwedari hingga Simpang Museum Keris.
"Untuk pemakaian lokasi ini dilakukan sampai penataan koridor Ngarsopuro selesai," kata Wahyu Kristina dilansir dari ANTARA, Jumat (15/7/2022).
Baca Juga: Istirahat Hingga Tertidur Pulas, Handphone Seorang Pedagang Cendol Raib Digasak Pencuri
Untuk persiapan yang dilakukan, pihaknya menyiapkan sarana dan prasarana penunjang, di antaranya kebutuhan tenda dan saluran listrik.
"Kami juga sudah koordinasi dengan pedagang setempat yang ada di kawasan Sriwedari itu, mereka antusias dengan harapan bisa makin ramai. Kalau untuk pedagang night market-nya juga sudah sosialisasi untuk mulai di lokasi baru sejak Sabtu ini," ujar dia.
Disinggung mengenai antusiasme masyarakat untuk tetap tertarik datang meski pedagang dipindah, ia memastikan pasar malam tersebut akan tetap ramai pengunjung.
Selain itu, menurut dia lebar jalan yang lebih luas dipastikan mampu menampung seluruh pedagang dan membuat pengunjung makin leluasa untuk berjalan-jalan.
"Kalau dilihat dari ukuran jalannya kan lebih lebar, jadi lebih leluasa kalau diisi 50 tenda. Harapannya ya pedagang bisa tetap nyaman saat berada di lokasi baru untuk sementara ini. Kami harap masyarakat yang biasa datang bisa mengetahui perubahan lokasi ini," paparnya.
Baca Juga: Mengenal Pasar Kakiyah di Mekah, Pedagang Arab Bisa Berbahasa Indonesia
Sementara itu, Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka mengatakan proyek penataan koridor Ngarsopuro akan dilakukan dalam waktu dekat.
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
Kasus 'Kencing' Pertalite Terbongkar: Polres Sukoharjo Bekuk Mafia BBM Subsidi