SuaraSurakarta.id - Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Solo memberangkatkan jamaah calon haji berasal dari Jawa Tengah dan D.I. Yogyakarta ke Tanah Suci dengan total 15.447 orang.
Pada Minggu (3/7/2022), PPIH Embarkasi Solo memberangkatkan 354 orang sebagai kelompok terbang terakhir.
"Jumlah 15.447 calon haji itu, setelah diberangkatkan kloter terakhir atau sapu jagat atau (kloter, red.) 43, gabungan asal 10 daerah ke Tanah Suci, pada Minggu, pukul 02.49 WIB," kata Koordinator Humas PPIH Embarkasi Solo Sarip Sahrul Samsudin dilansir dari ANTARA, Minggu (3/7/2022).
Kloter 43, gabungan Kabupaten Banyumas, Kebumen, Purbalingga, Purbalingga, Semarang, Tegal, Salatiga, Bantul, Sleman, dan Yogyakarta dengan jumlah 354 orang. Mereka berangkat ke Tanah Suci melalui Bandara Adi Soemarmo di Kabupaten Boyolali, Jateng.
Baca Juga: Calon Haji Furoda asal Indonesia Rogoh Kocek Rp 200 - 300 Juta
Dia menjelaskan dengan diterbangkan jamaah calon haji tersebut, semua calon haji yang sebelumnya sakit dan sudah layak terbang, berangkat dengan kloter 43. Di antara mereka, seorang calon haji yang telah dirawat di Deli Serdang, Sumatera Utara bersama seorang pendamping.
"Sehingga, totalnya sebanyak 15.447 calon haji atau sekitar 99,8 persen yang telah diberangkatkan ke Tanah Suci dari kuota penyelenggaraan ibadah haji tahun ini sebanyak 15.477 orang," ujar Sarip.
Ia menyebut 30 calon haji batal berangkat tahun ini melalui embarkasi setempat, antara lain karena sakit di daerah lima orang, sakit di Asrama Haji Donohudan kemudian dipulangkan sembilan orang, hamil dua orang, wafat di daerah dua orang, dan 'open seat' awal ada 10 orang.
Ia mengatakan total jumlah calon haji asal Embarkasi Solo yang sudah tiba di Arab Saudi, hingga Minggu, pukul 12.00 WIB, 14.733 orang. Sebanyak dua kloter, yakni 42 dan 43, dalam perjalanan ke Tanah Suci.
Calon haji yang masih sakit dan menjalani perawatan di Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) di Mekkah enam orang dan di RS King Faisal Mekkah satu orang sehingga total tujuh orang.
Baca Juga: Jemaah Calon Haji Embarkasi Solo Meninggal Dunia di Arab Saudi Bertambah Satu
"Calon haji asal Embarkasi Solo hingga pemberangkatan kloter terakhir atau 43 yang meninggal dunia di Tanah Suci ada empat orang," katanya.
Berita Terkait
-
Inalillahi, Tercatat 138 Calon Haji Indonesia Wafat di Tanah Suci
-
Dear Calon Haji Indonesia! Aparat Saudi Perketat Pemeriksaan, Identitas Diri Selalu Dibawa
-
37 Calon Haji Asal Kota Makassar Pakai Identitas Gelang Palsu
-
Bantu Jemaah Lansia di Armuzna, PPIH Arab Saudi Dapat Tambahan 100 Kursi Roda
-
Calon Haji Lansia Kesulitan Wukuf di Arafah, Kemenag Siapkan Safari Wukuf untuk 300 Orang
Tag
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Polda Jateng Bongkar Kasus MinyaKita Tak Sesuai Takaran di Karanganyar
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Geger Muncul Wisata 'Jeglongan Sewu' di Sukoharjo, Warga: Selamat Datang!
-
Tim Sidak Pangan, Pemkot Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa Jelang Lebaran