SuaraSurakarta.id - Legenda sepak bola asal Brasil, Ronaldinho memang sudah kembali terbang ke negaranya usai berkunjung ke Indonesia akhir pekan lalu.
Namun demikian, cerita kunjungannya ke Indonesia ternyata masih terus menghadirkan kisah menarik.
Pada Rabu (29/6/2022) malam, Ronaldinho memasang postingan saat masih di Indonesia yang cukup menarik perhatian warganet Tanah Air.
Mantan pemain Barcelona, Paris Saint Germain hingga AC Milan itu memasang postingan dia tengah menggunakan handbody lotion dari Ms Glow for Men di akun instagram pribadinya @ronaldinho.
Baca Juga: Raffi Ahmad Boyong Ronaldinho, Menteri Airlangga Berharap Bermanfaat untuk Sepakbola Indonesia
Berpose bersama artis Raffi Ahmad, dia tampak menunjukkan produk lotion tersebut sambil tersenyum. Tak lupa dia juga menuliskan tagline produk asli Indonesia itu yakni “MS Glow for Men, Its for real men,”tulis Ronaldinho.
Postingan ini langsung mendapatkan ragam komentar dari warganet Indonesia yang dikenal kreatif. “Anjay bang Dinho otw glowing nih,” tulis akun @rhanz_rzky.
Unggahan Ronaldinho ini tentunya juga langsung ditanggapi oleh founder produk MS Glow, Gilang Widya Pramana lewat akun instagramnya, @juragan_99. “
Mantap Ronaldinho x MSGlowformen. Terima kasih broku @rafffinagita1717,” tulisnya yang kemudian banyak direply oleh warganet lainnya.
Postingan ini juga memancing komentar unik dari warganet Indonesia. “Sekalian iklanin telor guling. Hohoho,” tulis akun lainnya.
Baca Juga: 9 Potret Keakraban Momo Geisha dan Ronaldinho, Penampilannya Jadi Pusat Perhatian Warganet
Ronaldinho berkunjung ke Indonesia akhir pekan lalu dengan sejumlah kegiatan yang terbilang cukup padat.
Termasuk tentunya coaching clinic bersama anak-anak dan bermain di trofeo Ronadinho yang digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang yang menghadirkan tiga tim Liga 1 yakni Arema FC, Rans Nusantara FC dan Persik Kediri.
Berita Terkait
-
4 Toner Korea Berukuran Big Size, Solusi Hemat untuk Kulit Glowing
-
Dapatkan Kulit Glowing dan Sehat Dengan 4 Rekomendasi Bodycare dari Lavojoy
-
3 Varian Serum Brightening dari Trueve, Ampuh Bikin Kulit Auto Glowing
-
Ucapkan Selamat ke Prabowo, Wajah Glowing Ganjar Pranowo Bikin Salfok: Cocok Jadi Influencer
-
Making Glowing, Perubahan Penampilan Mayang Bikin Netizen X Pangling: Kuncinya Duit!
Terpopuler
- Viral Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT dan Vario Tak Dimaling
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
- Respons Geni Faruk Terima Hadiah dari Dua Menantu Beda 180 Derajat, Aurel Hermansyah Dikasihani
- Timnas Indonesia Ditinggal Pemain Naturalisasi Jelang Lawan Arab Saudi, Siapa Saja?
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
Pilihan
-
Perbandingan Harga Pasaran Marselino Ferdinan vs Ole Romeny, Marceng Seharga 1 Tesla Cybertruck, Ole Bisa Beli 5
-
Selain Marselino Ferdinan, Ini 3 Selebrasi Ikonik Pemain Indonesia: Gaya Suster Ngesot
-
Evaluasi Negatif, Kereta Tanpa Rel di IKN Dihentikan
-
Bikin Iri! Gaji dan Tunjangan Lulusan D3 dan D4 STAN Tembus Jutaan Rupiah?
-
Mendag Ancam Distributor Minyak Goreng MinyaKita yang Jual di Atas HET
Terkini
-
Konflik di Pasar Nogosari Boyolali, Pedagang Menolak Dipindah, Ini Alasannya
-
Usai Geger Kades Digerebeg Bawaslu, Papdesi Jateng Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024
-
Pj Bupati Karanganyar Sidak Gudang KPU hingga Cek Logistik, Ini Hasilnya
-
Respon Soal Hasil Survei Pilkada Solo, Respati Ardi: Peluang Besar pada Pemilih Bimbang
-
Hasil Survei Pilkada Solo: Teguh Prakosa-Bambang Gage Unggul, Tapi...