SuaraSurakarta.id - Polres Sukoharjo akan menerjunkan ratusan personel gabungan untuk lanjutan gelaran Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan Solo, Jumat (24/6/2022).
Ada dua pertandingan yang akan digelar di hari yang sama ini. Pertama, pertandingan antara Persis Solo melawan Dewa United pukul 16.00 WIB. Kedua, antara PSIS Semarang melawan PSS Sleman pukul 20.30 WIB.
Pertandingan-pertandingan tersebut pun berpotensi mendatangkan tiga kelompok suporter fanatik ke Stadion Manahan Solo. Suporter Persis, PSIS Semarang, dan PSS Sleman.
Ratusan pengamanan pun akan disiagakan untuk mengantisipasi gesekan antar kelompok suporter.
Baca Juga: 5 Hits Bola: Shin Tae-yong Sebut Ada Tiga Klub Minati Egy Maulana Vikri
"Kita akan menerjunkan 250 personel pengamanan rute dan pengawalan suporter yang melintas di Kabupaten Sukoharjo. Ini untuk mengantisipasi gesekan antar suporter," terang Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, Jumat (24/6/2022).
Kapolres mengatakan, jika pengamanan pertandingan Piala Presiden pada, Jumat (24/06/2022) ini berbeda jika dibandingkan pertandingan sebelumnya.
Karena pada pertandingan terakhir antara PSIS Semarang melawan Persis Solo terjadi sedikit gesekan antar kelompok suporter di luar stadion.
"Kami akan bekerjasama dengan Jajaran Polres se Solo Raya agar pertandingan berjalan dengan lancar dan kondusif," katanya.
Untuk Polres Sukoharjo, nantinya akan mengamankan rute suporter yang melewati wilayah Sukoharjo saat datang atau pulang.
Baca Juga: Jadwal Piala Presiden 2022 Hari Ini, Ada Laga PSIS Semarang vs PSS Sleman
Personel yang disiapkan ini akan siagakan dari awal hingga suporter kembali ke daerahnya masing-masing.
"Kami akan siagakan personel dari hingga pertandingan selesai. Suporter akan dikawal dari awal hingga kembali ke daerahnya masing-masing," tandas dia.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Satu Tim Eropa Respons Ajakan PSSI Ikut Piala Presiden 2025
-
Format Baru Piala Presiden 2025, Penuh Gebyar tapi Tak Mudah untuk Diwujudkan
-
Here We Go! Piala Presiden 2025 Akan Kedatangan Tim Luar Negeri, Siapa Saja?
-
PSSI Rencana Gelar Turnamen Pramusim Juli 2025, Tunggu Restu Prabowo
-
Jelang Lawan Filipina, Timnas Indonesia Diguyur Rp31,9 miliar, dari Siapa?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
Kasus 'Kencing' Pertalite Terbongkar: Polres Sukoharjo Bekuk Mafia BBM Subsidi