SuaraSurakarta.id - Penampilan busana, postur tubuh, serta gaya bicara sangat perlu diperhatikan di berbagai dunia pekerjaan, tak terkecuali perhotelan.
Tampil menarik, rapi dan cantik menjadi salah satu modal bagi para staf dan karyawan hotel, untuk menarik tamu dan membuat nyaman.
Agar masyarakat memahami dan belajar pentingnya menjaga penampilan, Adhiwangsa Hotel & Convention Solo menggelar Beauty Class atau kelas kecantikan, Rabu (8/6/2022).
Staf yang ikut beauty class bersama Note Cosmetic, dari Front Desk Agent, Food and Beverage Service, Food and Beverage Product, House Keeping, Accounting, dan Sales Marketing. Setiap karyawan dibekali dengan pelajaran cara merias wajah dengan baik dan benar. Mulai dari pengenalan make up, pengaplikasian, sampai dengan hasil akhirnya.
Baca Juga: Final FA Cup Chelsea vs Liverpool, Adhiwangsa Hotel & Convention Solo Gelar Nobar Seru Malam Nanti
“Sektor perhotelan merupakan sektor yang berfokus pada pelayanan dibidang jasa. Oleh sebab itu, penampilan, busana, postur tubuh, serta gaya bicara sangat perlu diperhatikan. Sebab hal tersebut dapat meningkatkan kualitas pelayanan terhadap tamu, serta dapat meningkatkan kenyamanan tamu. maka kami buat beauty class untuk seluruh karyawan wanita, ” kata General Manager Adhiwangsa Hotel & Convention Solo, Darmanto.
Dia memaparkan, managemen selalu mengadakan kegiatan yang dapat meningkatkan kualitas pelayanan dan juga kinerja karyawan, selain training dan GM sharing, salah satunya ialah beauty class
"Dengan kegiatan ini, diharapkan karyawan Adhiwangsa Hotel lebih rapi, menarik, dan siap untuk memberikan pelayanan terbaik bagi tamu,” imbuh Darmanto.
Sementara itu, Public Relation Adhiwangsa Hotel & Convention Solo, Mahadewi Lourdes menambahkan bahwa setiap karyawan sangat antusias dalam belajar cara mengaplikasikan make up dengan baik dan benar yang sesuai dengan busana dan juga bentuk wajah.
Melalui kegiatan positif beauty class atau kelas kecantikan ini, Adhiwangsa Hotel & Convention Solo siap melayani tamu dengan lebih optimal dalam pelayanan dan juga penampilan setiap karyawan. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi (0271) 7464 999 , 0877 7701 4999 atau Instagram @adhiwangsahotelsolo. Adhiwangsa Hotel & Convention Solo, The Hidden Beauty.
Berita Terkait
-
Brand Lokal True to Skin Optimalkan Shopee Live dengan 52% Kontribusi Penjualan dari Live Streaming
-
3 Ratu Dunia Beauty Pageant Hadiri Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Potret Fefe Slinkert Berkunjung ke Rumah Raffi Ahmad, Publik Salah Fokus dengan Kecantikan Pacar Nathan Tjoe-A-On
-
Tampil Percaya Diri Tanpa Risiko: Ini Panduan Memilih Klinik Kecantikan Terpercaya
-
Tak Ikuti Tren, Ayu Ting Ting Tegaskan Dirinya Anti Oplas
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kesatria Bengawan Solo Datangkan Center Timnas Taiwan William Artino, Ini Statistiknya
-
Gibran Bakal Nyoblos di TPS 18 Manahan, Tak Ada Persiapan Khusus
-
18 Kadin Provinsi Gugat Penyelenggaraan Munaslub 2024
-
Wapres Gibran Nyoblos di Solo, 2.500 Petugas Gabungan Disiagakan
-
Dugaan Intimidasi Berlanjut, Selebgram Mojokerto Bakal Dilaporkan Balik ke Polresta Solo