Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Senin, 23 Mei 2022 | 09:45 WIB
Striker Persis Solo, Samsul Arif (kanan) tak berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (22/5/2022). [Suara.com/Ronald Seger Prabowo]
Pemain Persis Solo, Kevin Gomes berebut dengan pemain Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (22/5/2022). [Suara.com/Ronald Seger Prabowo]
Striker Persis Solo, Ferdinand Sinaga berusaha melewati dua pemain Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (22/5/2022). [Suara.com/Ronald Seger Prabowo]
Bek Persis Solo, Fabiano Beltrame berduel udara dengan pemain Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (22/5/2022). [Suara.com/Ronald Seger Prabowo]
Bek Persis Solo, M Abduh Lestaluhu berduel dengan pemain Persebaya Surabaya Koko Ari di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (22/5/2022). [Suara.com/Ronald Seger Prabowo]
Striker Persis Solo, Samsul Arif mengeluarkan gestur minta maaf usai mencetak gol ke gawang Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (22/5/2022). [Suara.com/Ronald Seger Prabowo]

SuaraSurakarta.id - Persis Solo meraih kemenangan 2-1 atas Persebaya Surabaya dalam laga persahabatan di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (22/5/2022).

Duel klasik sesama klub bersejarah itu merupakan rangkaian menyambut Hari Jadi ke-729 Kota Surabaya.

Selain itu, pertandingan tersebut merupakan kali pertama diperbolehkannya disaksikan suporter di stadion usai dua tahun akibat pandemi Covid-19.

Tim Laskar Sambernyawa memetik kemenangan berkat brace striker gaek Samsul Arif Munip di babak kedua setelah sempat tertinggal.

Baca Juga: Satu Tim dengan Gibran, Eri Cahyadi Cetak Dua Gol ke Gawang Bonek Squad

Bagi Bonek, sebutan suporter tuan rumah, dua gol pemain bernomor punggung 9 itu cukup menyesakkan, mengingat musim lalu dia adalah bintang Persebaya.

Load More