SuaraSurakarta.id - Kehidupan seseorang untuk mendapatkan hidayah berupa kenikmatan memeluk agama Islam memang tidak ada yang tahu.
Hal itu mungkin terjadi pada seorang pria satu ini yang mendapat hidayah dan memeluk agama Islam sering memonton video ustaz Khalid Basalamah.
Kisah mengharukan pria tersebut diketahui dari rekaman video yang diunggah oleh akun TikTok @dhikishudiro595.
Dalam video itu menayangkan seorang pria bernama Putra Joshua sedang dibimbing ustaz Khalid Basalamah untuk memeluk agama Islam.
Baca Juga: Sultan Djorghi Rajin Ikut Ceramah UAS: Kemanapun Beliau Tausiyah, Saya Datang
Sebelum mengucapkan dua kalimat syahadat sebagai syarat masuk Islam. Ustaz Khalid Basalamah terlebih dahulu menayangkan kepada Putra Joshua apa alasan ia tertarik menjadi seorang mualaf.
"Apa kabar? Siapa namanya?," sambut ustaz Khalid Basalamah.
"Putra Joshua," jawab pria yang mengenakan baju berwarna putih.
"Dari agama apa sebelumnya dan bisa diceritakan kepada teman-teman yang menjadi penyebab kamu mau masuk Islam," kata ustaz Khalid Basalamah lagi.
Tak disangka salah satu alasan Putra Joshua mantap memeluk Islam karena ia sering menonton video ceramah ustaz Khalid Basalamah di youtube.
Baca Juga: Jalan Hidayah Immanuel Tegar, Mualaf sejak SMP hingga Boyong Keluarga Masuk Islam
"Saya Kristen Protestan, jujur pertama kali saya tertarik untuk masuk Islam karena nonton videonya ustaz Khalid di youtube," papar Putra Joshua.
"Saya juga sering bertanya-tanya, agama itu pedoman dalam hidup, maka saya selalu mencari kebenaran," sambungnya.
Putra Joshua tak menampik bahwa dirinya ia menyebut agama Islam sebagai agama yang menakutkan. Disebabkan agama Islam melahirkan banyak terorisme.
"Pandangan awal saya tentang muslim itu buruk seperti ISIS, teroris, penjahat. Tapi setelah saya menonton videonya ustaz, banyak keindahan yang saya rasakan," paparnya.
Selain itu, Putra Joshua juga sudah menyadari bahwasanya Yesus itu utusan Tuhan yang tidak patut ia sembah.
Setelah mendengarkan alasan Putra Joshua, Ustaz Khalid Basalamah pun membimbing pria asal Makasar itu untuk mengucapkan kedua kalimat syahadat.
"Baiklah, sekarang udah siap masuk Islam? Masuk Islam sederhana sekali, saudara Putra hanya mengucapkan dua kalimat syahadat dengan terjemahannya dan diyakini dengan hati," ujar ustaz Khalid Basalamah.
Lalu Putra Joshua mengucapakan kalimat syahadat dan ia resmi masuk agama Islam diiringi suara takbir dari jemaahnya ustaz Khalid Basalamah.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Muhammadiyah Usul Definisi Ulang Istilah Mualaf, Tidak Berlaku Seumur Hidup?
-
Jordi Onsu Kutip Ayat Alquran saat Bahas Agama, Ini Maknanya
-
Pendidikan dan Agama Jordi Onsu, Adik Ruben Sering Dikira Mualaf Beber Tak Makan Daging Babi
-
Jordi Onsu Dalami Islam, Ini Cara Menjadi Mualaf yang Perlu Dipahami
-
Jordi Onsu Berhenti Bangun Musala di Rumah, Alasannya Tak Terduga
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Panwascam Banjarsari Segel 2 Kamar Indekos yang Simpan Beras dari Salah Satu Paslon
-
Longsor Hantam Rumah Warga di Kalikobok Sragen, Begini Kronologinya
-
Rekomendasi dan Tips Mendapatkan Harga Menginap Terbaik di Kota Solo
-
Jokowi, Gibran dan Selvi Ananda Nyoblos di Solo, Tapi Beda TPS, Mana Saja?
-
Solo Tuan Rumah Liga Nusantara 2024/2025, Ini Daftar Peserta dan Jadwalnya