SuaraSurakarta.id - Persis Solo dipastikan mendapat undangan Piala Wali Kota Surabaya yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) mulai 31 Mei 2022 mendatang.
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka menjelaskan jika Presiden klub Persebaya sudah menghubungi dirinya agar tim asuhan Jacksen F Tiago mengikuti turnamen dalam rangka ulang tahun Kota Surabaya.
“Mas Azrul menghubungi saya mengajak Persis Solo untuk ikut turnamen Piala Wali Kota Surabaya,” kata Gibran melansir dari Timlo.net--jaringan Suara.com, Selasa (19/4/2022).
Setelah dihubungi Azrul Ananda, putra sulung Presiden Joko Widodo itu akan memberitahu manajemen Persis Solo untuk mengikuti turnamen itu.
Baca Juga: Gibran: Turnamen Piala Wali Kota Solo Digelar Setelah Lebaran
“Persis Solo dapat ajakan tampil di turnamen Piala Wali Kota Surabaya,” paparnya.
Gibran mengakui jika Persis Solo banyak mendapat ajakan mengikuti turnamen pra-musim dalam persiapan menuju Liga 1 musim depan.
“Piala Wali Kota Solo kita adakan untuk persiapan tim-tim Liga 1. Ada juga Liga Santri yang mengadakan Kodim 0735/Surakarta,” pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
Terkini
-
Tarif AS Mencekik Ekspor: Saatnya Prioritaskan Kekuatan Ekonomi Dalam Negeri
-
Dua Orang Tersangka, Dugaan Korupsi Alkes Dinas Kesehatan Karanganyar Capai Rp 13 Miliar
-
Bukan Kasmudjo, Jokowi Ungkap Sosok Pembimbing Skripsinya di UGM
-
Ijazahnya Asli Versi Bareskrim Polri, Jokowi ke Megawati: Saya Buka di Persidangan
-
Prihatin Kondisi Alun-alun Kidul Keraton Solo, Gibran: Kene Angel-angel Mbangun